Enam Bulan, Giring Melahirkan Penyanyi Berkualitas

Dalam waktu enam bulan, Giring Ganesha melahirkan penyanyi yang berkualitas. Billy Simpson namanya...

oleh Rizkyan Adiyudha diperbarui 03 Jun 2013, 18:30 WIB
Menjalani posisi sebagai coach The Voice Indonesia Giring bangga dengan posisi tersebut. Dengan berakhirnya rangkaian acara The Voice, Giring senang bisa berada di tengah-tengah peserta yang memiliki talenta-talenta gemilang.

"Kalau saya personal saya bangga bisa berada di The Voice. Menilai kemampuan para finalis tadi saya benar-benar bangga berada di ajang yang penuh kualitas," kata vokalis Nidji ini mengungkapkan rasa senangnya kepada Liputan6.com di Jakarta, Senin (3/6/2013).

Mulai dari peserta, coach hingga pengemasan acara semuanya juga memiliki kualitas yang baik, lanjut Giring. "Di luar posisi coach, kita selalu pengin memberikan yang terbaik agar siapa pun yang mampu bertahan setelah The Voice dan bisa menjadi paramater musik Indonesia," terang vokalis band Nidji tersebut.

Dengan kerja keras, dia melatih anak didik yang berada di dalam timnya. Melalui acara ini pula Giring bertujuan untuk menciptakan penyanyi-penyanyi terbaik di Indonesia. Hasilnya? Billy Simpson menjadi yang terbaik berdasarkan voting masyarakat dalam ajang ini.(Yud/Asw)

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya