Ungkapan rumahku istanaku tak hanya dipandang sebagai kata-kata. Namun bagi kebanyakan orang rumah memang dirasa tempat untuk melakukan apapun. Begitu juga dengan para selebriti Hollywood yang mengganggap rumah mereka merupakan tempat teraman dan ternyaman di dunia. Bergelimang materi dan prestasi, para selebriti dunia pun mampu mewujudkan ungkapan rumah sebagai istana dalam relita. Siapa saja selebriti pemilik rumah termahal?
1. Oprah Winfrey (USD 52 miliar)
Wanita yang disebut-sebut sebagai wanita tersukses dalam dunia hiburan ini mampu membeli rumah dengan interior kelas dunia. Terletak di kawasan Montecito, California, rumah tersebut ia boyong dengan harga mencapai USD 52 miliar. Kediaman Oprah ini memiliki lapangan golf dan danau buatan.
Advertisement
2. Hugh Hefner (USD 54 miliar)
Siapa yang tidak kenal dengan majalah Playboy ciptaan pria 87 tahun ini. Sukses dengan Playboy Enterpise-nya, Hugh Hefner membangun Playboy Mansion di Los Angeles, California. Rumah seluas 2.042 meter persegi ini dilengkapi dengan 22 ruangan termasuk gudang anggur, ruangan bermain, kebun biantang beserta kandang burung, dan tentunya area kolam renang.
3. Tiger Woods (USD 60 miliar)
Atlet golf profesional ini tak segan merogoh kantungnya hingga mengeluarkan kocek senilai USD 60 miliar. Rumah yang terletak di daerah Florida ini dilengkapi dengan kebutuhan dasar sebagai atlet seperti lapangan tenis, kolam renang, dan tentunya lapangan golf miliknya sendiri.
4. Bill Gates (USD 63 miliar)
Pendiri Microsoft Company ini nyatanya mampu membangun rumah senilai USD 63 miliar di kawasan Washington DC. Rumah seluas 6.100 meter persegi ini memiliki fasilitas perpustakaan, teater, gym, kolam renang, dan yang lainnya. Pada 2009, pajak yang harus ditanggung Bill Gates untuk istananya tersebut lebih dari USD 1.000.
5. Bernie Ecclestone (USD 85 miliar)
The Manor, atau Spelling Manor merupakan bekas rumah dari produser Aaron Spelling yang kemudian dijual kepada CEO Formula One Management dan Formula One Administration, Bernie Ecclestone. Rumah seluas 5.250 meter persegi ini memiliki 123 ruangan dan merupakan rumah terbesar di kawasan Los Angeles. Rumah ini memiliki fasilitas seperti screening room, gym, lapangan bowling, lapangan tenis, lapangan parkir dan lain-lain.(Yud/Asw)