Band yang paling ditunggu di Java Rockinland 2013 di hari kedua adalah Sugar Ray. Meskipun tampil larut malam namun tak membuat semangat anak-anak Sugar Ray mengendur. Tampil atraktif band asal Negeri Paman Sam ini sukses membakar semangat penggemar penggemarnya.
Band yang menghiasi dunia musik internasional selama kurun waktu 27 tahun ini tampil dengan beberapa hits mereka seperti Under The Sun, Summertime Coming, Every Morning hingga When It's Over. Para personel memanjakan telinga pengunjung JRL di Pantai Karnaval, Ancol, Jakarta.
Sebagai lagu pembuka, pasukan Mark McGrath membawakan lagu Speed Home California. Mengingat ulang tahun Jakarta, Sugar Ray pun membawakan 'Someday' sebagai persembahan ultah Ibu Kota.
Tak ingin kehilangan semangat, Sugar Ray pun kembali menghangatkan panggung dengan hits mereka When It's Over. Java Rockinland merupakan salah satu festival rock terbesar di Indonesia.
Acara yang biasa hadir tiap tahun ini selalu menampilkan pertunjukkan memukau dari para bintang tamunya. Selain itu acara ini juga mampu menyita perhatian para penikmat musik domestik dan internasional.(Yud/Asw)
Band yang menghiasi dunia musik internasional selama kurun waktu 27 tahun ini tampil dengan beberapa hits mereka seperti Under The Sun, Summertime Coming, Every Morning hingga When It's Over. Para personel memanjakan telinga pengunjung JRL di Pantai Karnaval, Ancol, Jakarta.
Sebagai lagu pembuka, pasukan Mark McGrath membawakan lagu Speed Home California. Mengingat ulang tahun Jakarta, Sugar Ray pun membawakan 'Someday' sebagai persembahan ultah Ibu Kota.
Tak ingin kehilangan semangat, Sugar Ray pun kembali menghangatkan panggung dengan hits mereka When It's Over. Java Rockinland merupakan salah satu festival rock terbesar di Indonesia.
Acara yang biasa hadir tiap tahun ini selalu menampilkan pertunjukkan memukau dari para bintang tamunya. Selain itu acara ini juga mampu menyita perhatian para penikmat musik domestik dan internasional.(Yud/Asw)