[VIDEO] Perluasan Masjidil Haram Penyebab Kuota Haji Dikurangi

Perluasan Masjidil Haram seluas 35 persen dari area saat ini merupakan salah satu pertimbangan kebijakan pengurangan kuota haji.

oleh Liputan6 diperbarui 25 Jun 2013, 17:49 WIB
Perluasan Masjidil Haram seluas 35 persen dari area saat ini merupakan salah satu pertimbangan kebijakan pengurangan kuota haji oleh pemerintah Arab Saudi.

Disiarkan dalam Liputan 6 SCTV, Selasa (25/6/2013), kuota jemaah haji Indonesia akan dikurangi sebanyak 40 ribu orang atau sekitar 20 persen mulai tahun ini. Pengurangan itu tertera dalam surat yang dikirim oleh Kedutaan Besar Arab Saudi di Indonesia.

Pemerintah Indonesia rencananya akan bertemu dengan sejumlah pemangku kepentingan haji di Arab Saudi untuk menemukan solusi optimal bagi kedua negara.

Akibat perbaikan tempat tawaf, kapasitas jemaah berkurang dari 48 ribu menjadi 22 ribu jemaah. Pembuatan jalur tawaf lantai 2 dan 3, menambah kapasitas menjadi 35 ribu jemaah per jamnya. (Frd/Sss)

Rekomendasi

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya