Isu El Shaarawy dan Jovetic Bertukar Klub Dibantah

Klub asal Italia, AC Milan dan Fiorentina membantah wacana pertukaran pemain antara Stephan El Shaarawy dan Stevan Jovetic.

oleh jeffrey diperbarui 28 Jun 2013, 11:11 WIB
Klub asal Italia, AC Milan dan Fiorentina membantah adanya wacana pertukaran pemain yang melibatkan duo rising star Eropa saat ini yaitu Stephan El Shaarawy dan Stevan Jovetic.

Mengingat banyaknya tawaran dari klub-klub top Eropa, El Shaarawy dan Jovetic disinyalir bakal mendatangkan banyak uang bagi klub masing-masing, jika pihak manajemen memutuskan untuk menjual keduanya.

Belakangan ini muncul spekulasi yang menyebutkan bahwa Milan dan Fiorentina berniat menukar kedua pemain tersebut. Namun, wakil Presiden Rossoneri Adriano Galliani membantah.

"Rumor tersebut murni gosip, bahkan terbilang mustahil. Saya memang telah bertemu dengan perwakilan La Viola, tetapi pembicaraan kami bukan mengenai hal itu," ujar Galliani.

Senada dengan Galliani, Direktur Fiorentina, Daniele Prade juga membantah adanya pertukaran pemain dengan Milan, terkait El Shaarawy-Jovetic.

"Ya, memang saya bertemu dengan Galliani. Tetapi kami bertemu untuk membahas hal lain, bukan pertukaran Shaarawy dan Jovetic. Ini murni rumor," tegas Prade seperti yang dikutip dari Sky Sports, Jumat (28/6/13). (Bek)

Baca juga:
* <a href="http://bit.ly/13bQVrH">Lewat Adu Penalti, Spanyol Lolos ke Final</a>
* <a href="http://bit.ly/127roL8">Gerrard Tak Sabar Lihat Perubahan MU</a>
* <a href="http://bit.ly/11MlToy">Semua Pemain Roma Akan Dilego, Asal ...</a>
* <a href="http://bit.ly/14AQBzM">Tiga Pemain Italia Dipuji Pelatih Spanyol</a>
* <a href="http://bit.ly/12peTO7">Ronaldinho Jadi Bintang Iklan Kondom. Kondom apa ya?</a>
* <a href="http://bit.ly/127tdra">Ada Ganjalan Jelang Pertemuan Rahasia Ronaldo dengan MU</a>

Rekomendasi

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya