HTC One S Tak Dapatkan Update Android 4.2 Jelly Bean dan Sense 5

HTC mengumumkan bahwa One S akan terbatas hingga Android 4.1 Jelly Bean.

oleh Bayu Galih diperbarui 03 Jul 2013, 11:43 WIB
HTC tampaknya memang menghadirkan HTC One sebagai produk unggulan dengan berbagai keistimewaan. Karena itu smartphone yang telah dulu dirilis HTC akan mengalami keterbatasan. Salah satunya adalah HTC One S.

Dilansir dari laman Techradar, Rabu (3/7/2013), HTC mengumumkan bahwa One S akan terbatas hingga Android 4.1 Jelly Bean. Dengan demikian, smartphone yang menyasar untuk kelas menengah itu tak akan mendapatkan pembaruan Android 4.2 Jelly Bean.

Tak hanya itu, smartphone yang dirilis pada pertengahan 2012 lalu itu juga tak bisa mencicipi antarmuka baru khas HTC, Sense 5. Padahal sejumlah perubahan dibawa HTC di Sense 5, antara lain dengan menghadirkan aplikasi bawaan Blinkfeed.

"Kami mengonfirmasi bahwa HTC One S tak akan menerima pembaruan Android OS dan akan tetap menggunakan versi yang ada saat ini, baik itu Android ataupun HTC Sense," demikian pernyataan juru bicara HTC.

HTC paham bahwa kebijakan ini akan menimbulkan kekecewaan bagi pengguna One S. Tapi perusahaan asal Taiwan itu menyebut One S sudah memiliki sejumlah keunggulan sejak pertama kali dirilis.

"Konsumen kami akan cukup nyaman bahwa kami telah mendesain HTC One S telah dioptimalisasi dengan kamera dan pengalaman audio yang luar biasa," ujar HTC. (gal)

Rekomendasi

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya