Aplikasi pesan instan KakaoTalk mengklaim saat ini sudah memiliki lebih dari 100 juta pengguna. Aplikasi asal Korea Selatan tersebut berambisi untuk terus mengembangkan KakaoTalk hingga menjangkau seluruh dunia.
Bukan hanya tersedia untuk perangkat iOS dan Android, KakaoTalk kini juga tersedia untuk perangkat desktop. KakaoTalk baru-baru ini juga menyebutkan dalam sehari mendistribusikan 5,2 miliar pesan.
Dilansir laman The Next Web, Kamis (4/7/2013) untuk mencapai angka 100 juta pengguna, KakaoTalk menyebutkan perlu waktu selama 3 tahun 3 bulan.
Untuk pencapaiannya ini Kakao memang mengakui jika mayoritas atau sekitar 90 persen penggunanya berasal dari Korea Selatan, dimana populasi di negeri ginseng hanya 50 juta jiwa.
Selain menghadirkan layanan pesan instan, KakaoTalk juga menyatukan platform game berbasis sosial serta stiker gratis dan berbayar. Bukan hanya KakaoTalk juga menghadirkan akun resmi sejumlah musisi dan perusahaan sebagai bagian dari marketing strategi.
Jika dibandingkan kompetitor dalam ranah aplikasi pesan instan, jumlah pengguna KakaoTalk cenderung kecil. Line memiliki 150 juta pengguna, WeChat dengan 300 juta pengguna, dan WhatsApp sebanyak 250 juta. (vin/dew/*)
Pengguna KakaoTalk Sudah Mencapai 100 Juta
KakaoTalk berambisi untuk mengembangkan aplikasinya hingga menjangkau seluruh dunia. Butuh 3 tahun lebih untuk mencapai angka 100 juta.
diperbarui 04 Jul 2013, 09:59 WIBAdvertisement
Advertisement
POPULER
1 2 3 4 5 6 7 8 9 10
Berita Terbaru
Jerman Ajak Produsen Plastik dan Karet Indonesia Terapkan Industri Hijau
100 Kata-Kata untuk Pembenci, Jawaban Telak yang Membuat Mereka Bungkam
Tips Membeli MacBook Bekas: Panduan Lengkap untuk Mendapatkan Unit Terbaik
Kampanye di Papua Barat Daya, Kaesang: ARUS Jaga Amanah dan Tidak Korupsi
Sensori Integrasi Adalah: Panduan Lengkap Memahami dan Menerapkannya
Maskapai Ini Bakal Distribusikan Beras ke Pelosok Indonesia
Debat Pilkada, Imam-Ririn Bantah Depok Kota Intoleran
Cara Efektif Menghadapi Anak Rewel Tanpa Emosi
Tips Sebelum Medical Check Up: Panduan Lengkap Persiapan Pemeriksaan Kesehatan
ICC Keluarkan Surat Perintah Penangkapan Benjamin Netanyahu dan Pejabat Hamas
Top 3 Berita Hari Ini: Aliando Syarief Diduga Pacaran dengan Adik Sandrina Michelle yang 13 Tahun Lebih Muda, Bisa Terjerat Hukum?
Langkah Nyata UU Pesantren, Majelis Masyayikh Tegaskan Komitmen untuk Generasi Santri Berdaya Saing