Timnas Futsal Putri Dibantai Thailand 5-1

Timnas futsal putri gagal mempersembahkan perunggu "4th Asian Indoor and Martial Arts Games setelah dikalahkan Thailand.

oleh Liputan6 diperbarui 05 Jul 2013, 23:51 WIB
Timnas futsal putri gagal mempersembahkan perunggu "4th Asian Indoor and Martial Arts Games (AIMAG) setelah dalam perebutan tempat ketiga dikalahkan Thailand dengan skor 1-5 di Songdo Global University Campus Gymnasium, Incheon, Korea Selatan, Jumat (5/7/13).

Meski gagal mendapatkan medali, manajer Timnas Futsal Abdul Sadat mengapresiasi kinerja Novryliani Maulina dan kawan-kawan karena telah menunjukkan kemampuan terbaiknya. "Kekalahan ini memang sudah kami prediksi, tapi kami telah berusaha memberikan yang terbaik," kata Abdul Sadat.

Menurut dia, ada beberapa sebab yang menjadikan anak asuhnya mengalami kekalahan. Di antaranya persiapan yang belum optimal yakni hanya dua bulan. Namun banyak pelajaran yang dipetik dalam keikutsertaan di AIMAG terutama dalam melihat kekuatan fisik para pemain.

"Kelemahan yang ada saat ini harus secepatnya diperbaiki. Butuh pelatihan berkelanjutan agar mampu memberikan hasil terbaik di SEA Games nanti. Untuk itu diperlukan dukungan dari semua pihak," kata Sadat menegaskan.(ant)


Tag Terkait

Rekomendasi

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya