Rumor masa depan Wayne Rooney di Manchester United terus mendapat sorotan. Kali ini, giliran Nemanja Vidic yang memberikan komentar mengenai keberadaan rekan setimnya tersebut. Dalam pernyataannya, Vidic mengatakan kalau Rooney sedang dalam kondisi terbaik hingga disebut pantas dipertahankan MU musim depan.
"Wayne Rooney sedang dalam bentuk terbaik dan saya telah melihat itu sejak lima tahun terakhir. Namun saya belum berbicara dengannya soal masa depan. Tapi beberapa hari ini saya telah melihat dia berlatih dengan baik. Ke depannya saya ingin melihat dia untuk bermain di klub ini dengan sebaik-baiknya," tegas Vidic.
Beberapa hari terakhir, Rooney memang terus diberitakan bakal meninggalkan kubu Setan Merah. Sejumlah faktor seperti ketidakcocokan dengan manajer baru, David Moyes disebut menjadi penyebabnya. Namun Vidic tak sependapat dengan berita miring tersebut. Menurutnya, Rooney sudah seperti legenda MU dan ia yakin rekannya tersebut mampu bekerja sama dengan Moyes.
"Ketika saya pergi ke tempat latihan, saya melihat beberapa foto legenda yang pernah bermain dengan klub ini. Saya melihat ada George Best, Denis Law, Bobby Charlton, Roy Keane dan saya pikir Rooney tak begitu berbeda dari mereka. Tak akan sulit baginya untuk mencetak gol dan dia bisa semakin dekat dengan mereka," ucapnya.
Sejauh ini, Rooney terus dihubungkan dengan beberapa klub besar Eropa. Namun, kesempatan sang pemain untuk hengkang belum terlihat sebab MU sendiri masih enggan menjualnya di bursa transfer musim panas ini.
"Dia tidak dijual. Dia pemain Manchester United dan akan tetap jadi pemain Manchester United," tegas Moyes dalam konfrensi pers perkenalannya sebagai manajer MU beberapa waktu lalu. (DM)
Inilah Cara Vidic Agar Rooney Tetap di MU
Menurut Vidic, kemampuan Rooney tak berbeda jauh dari para legenda Manchester United.
diperbarui 07 Jul 2013, 09:52 WIBAdvertisement
Advertisement
POPULER
1 2 3 4 5 6 7 8 9 10
Berita Terbaru
Kenaikan PPN 12 Persen Tak Berpengaruh di Segmen Mobil Mewah, tapi...
4 Zodiak yang Mampu Meredakan Sakit Hati dengan Membantu Orang Lain
7 Kuliner Khas Melayu yang Kaya Rempah
Threads Semakin Praktis, Pengguna Tinggal Geser untuk Pindah Feed
Top 3: Heboh Ojek Online Bakal Dilarang Beli BBM Subsidi Pertalite
100+ Nama TikTok Keren Cowok yang Bikin Akunmu Makin Populer, Bikin Konten FYP
Israel Peringatkan Warga Lebanon untuk Tidak Kembali ke 60 Desa di Selatan
Prediksi LaLiga Barcelona vs Las Palmas: Minim Kejutan
Andrew Andika Ungkap Alasan Selingkuhi Tengku Dewi, Soroti Masalah Rumah Tangga
Jung Woo Sung Minta Maaf Atas Skandal Anak di Luar Nikah dengan Moon Gabi di Panggung Blue Dragon Film Awards
Kabar Bagus, 3 Pemain Abroad Segera Gabung Timnas Indonesia Jelang Piala AFF 2024
Kolaborasi Mie Sedaap dengan WD Willy dan Feri Akbar Warnai Come See Mie Fest Bandung 2024