Gelandang Barcelona Thiago Alcantara berniat meninggalkan Nou Camp pada musim panas ini. Thiago ingin mencari klub yang bisa memberinya jaminan bermain di tim inti lebih sering karena di Barca musim lalu banyak menghabiskan waktu di bangku cadangan.
Kegalauan Thiago coba dimanfaatkan presiden Madrid Florentino Perez. Los Blancos terkesan dengan penampilan Thiago di Piala Eropa U-21. Menurut Sport, Madrid secara mengejutkan mendekati Thiago.
Sayangnya, usaha Madrid ini tak membuahkan hasil. Thiago menolak mempertimbangkan pindah ke Santiago Bernabeu. Perwakilan Thiago juga menegaskan kepada Perez tak mau pindah ke Madrid karena terlalu kontroversial.
Barca dan Madrid sudah sejak lama merupakan musuh bebuyutan. Bila ada pemain Barca yang pindah ke Madrid maka fans akan marah besar. Kondisi serupa juga terjadi di Madrid. Thiago diyakini menolak Madrid karena masih berharap dapat bergabung dengan Manchester United. Konon kepindahan pemuda 22 tahun itu ke Old Trafford akan segera rampung dalam waktu dekat. (*)
Kegalauan Thiago coba dimanfaatkan presiden Madrid Florentino Perez. Los Blancos terkesan dengan penampilan Thiago di Piala Eropa U-21. Menurut Sport, Madrid secara mengejutkan mendekati Thiago.
Sayangnya, usaha Madrid ini tak membuahkan hasil. Thiago menolak mempertimbangkan pindah ke Santiago Bernabeu. Perwakilan Thiago juga menegaskan kepada Perez tak mau pindah ke Madrid karena terlalu kontroversial.
Barca dan Madrid sudah sejak lama merupakan musuh bebuyutan. Bila ada pemain Barca yang pindah ke Madrid maka fans akan marah besar. Kondisi serupa juga terjadi di Madrid. Thiago diyakini menolak Madrid karena masih berharap dapat bergabung dengan Manchester United. Konon kepindahan pemuda 22 tahun itu ke Old Trafford akan segera rampung dalam waktu dekat. (*)