James Robin Resmi Sutradarai Alice In Wonderland 2

Keinginan Walt Disney Pictures untuk kembali membawa 'Alice In Wonderland' ke layar lebar nampaknya akan segera terwujud.

oleh Feby Ferdian diperbarui 15 Jul 2013, 19:20 WIB
Keinginan Walt Disney Pictures untuk kembali membawa 'Alice In Wonderland' ke layar lebar nampaknya akan segera terwujud.

Disutradarai oleh James Robin, sekuel kedua dari salah satu dongeng terlaris sepanjang masa itu direncanakan akan hadir dengan para pemain lamanya seperti Mia Wasikowska, Helena Bonham Carter, Anne Hathaway, hingga sang pemeran Mad Hatter, Johnny Depp.

Diketahui, untuk perannya tersebut, Johnny sempat menerima penghargaan sebagai 'Aktor Terfavorit' di ajang Kids Choice Awards pada 2011 silam.

Berbicara mengenai alur cerita, sekuel kedua dari film yang sebelumnya disutradarai oleh Tim Burton tersebut akan didasari oleh novel kedua karya Lewsi Carrol yang berjudul 'Through the Looking Glass'. Di film ini, Akan dikisahkan mengenai Alice versi dewasa yang kembali ke Wonderland guna menghancurkan sang musuh utama, Red Queen.(Feb)

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya