[VIDEO] Hujan Deras, Perumahan Taman Asri Terendam Banjir 80 Cm

Warga perumahan Taman Asri mengatakan, banjir selalu datang setelah hujan lebat mengguyur pemukiman.

oleh Muhammad Ali diperbarui 18 Jul 2013, 02:44 WIB
Puluhan rumah di Jalan Hamka yang merupakan akses menuju Perumahan Taman Asri, Larangan Utara, Tangerang, Banten, terendam banjir setinggi 80 centimeter.

Dalam tayangan Liputan 6 SCTV, Kamis dini hari (18/7/2013), warga yang akan keluar masuk perumahan terpaksa harus nekat melintasi banjir tersebut. Becak pun dimodifikasi agar bisa mengangkut penumpang dengan aman dari banjir.

Bahkan ada juga warga yang mengais rezeki dengan menyediakan jasa gerobak untuk mengangkut kendaraan roda dua.

Warga perumahan Taman Asri mengatakan, banjir selalu datang setelah hujan lebat mengguyur pemukiman. Kondisi itu diperparah dengan penyempitan saluran drainase perumahan.

Sebuah truk yang nekat melintas terpaksa harus didorong karena mogok saat berusaha menembus banjir. Kendaraan roda dua dan empat harus memutar balik atau mencari jalan tikus untuk bisa masuk ke Perumahan Taman Asri, Larangan Utara, Tangerang.

Warga berharap Pemerintah Kota Tangerang memperlebar saluran air agar warga perumahan tidak selalu terendam banjir ketika hujan turun. (Ali)

Rekomendasi

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya