Perangkat komputer jinjing berukuran kecil alias netbook beberapa waktu lalu sangat populer di hampir semua negara di dunia, termasuk Indonesia. Namun, popularitas netbook perlahan menghilang dan membuat pasarnya 'mati mendadak'.
Hal itu diakui oleh Catherine Lian, Managing Director Dell Indonesia. Penurunan pasar netbook diakuinya secara drastis membuat bisnis bagian notebook kecil itu langsung merosot dan menghilang.
"Pasar netbook sudah hilang, punya kami langsung mendadak merosot dan hilang. Ada yang digantikan tablet maupun kembali ke notebook," jelas Catherine yang ditemui Liputan6.com di Hotel Le Meridien, kemarin.
Menghilangnya popularitas dan pasar netbook menurut wanita yang belum lama menjadi bos Dell Indonesia itu tak mempengaruhi lini bisnis notebook miliknya. Catherine mengaku bahwa pasar notebook di Indonesia masih sangat tinggi.
"Orang di Indonesia yang masih belum punya notebook itu masih tinggi. Potensial untuk berkembang, kalau digarap masih bisa besar," tambahnya lagi.
Dell sendiri disebutkan akan kembali menggenjot pasar notebook di kalangan menengah. Catherine menyebutkan bahwa perusahaannya bakalan menyediakan notebook dengan harga yang terjangkau demi menggaet pasar menengah.
"Notebook with affordable price yes, tapi kalau harga berapa dan kapan, stay tune ya," pungkas Catherine sembari melempar senyuman. (den/dew)
Netbook `Mati Mendadak`, Dell Siapkan Notebook Murah
Dell akan kembali menggenjot pasar notebook dengan menyediakan notebook harga terjangkau demi menggaet pasar menengah.
diperbarui 18 Jul 2013, 19:44 WIBAdvertisement
Advertisement
POPULER
1 2 3 4 5 6 7 8 9 10
Berita Terbaru
Doa Masuk dan Keluar Rumah untuk Anak TK, Beserta Adab yang Perlu Diajarkan
Kuasa Hukum 80 Anggota Damkar Layangkan Citizen Lawsuit ke Pemkot Depok
VIDEO: Dalam Sidang Kabinet Paripurna, Prabowo: Tidak Ada Toleransi untuk Beking Judi Online
Ekspor Indonesia Berpotensi Turun Gara-Gara Donald Trump, Kok Bisa?
Beredar Kabar Jokowi Gabung Golkar, Bahlil: Isu Itu Enggak Benar
Suzuki DR Series Menggebrak EICMA 2024, Ada Tipe Dual-Purpose dan Supermoto
Angiogenesis adalah Proses Pembentukan Pembuluh Darah Baru, Ketahui Perannya dalam Kesehatan
Bukan Jokowi, Bahlil Umumkan Agus Gumiwang Sebagai Ketua Dewan Pembina Golkar
Rahasia Daun Pandan, Cara Alami Menjaga Kolesterol dan Kesehatan Tubuh
Komitmen Rawat Keberagaman, Egi-Syaiful Usung Program Dialog Kebangsaan Rutin di Pilbup Lamsel
Efek Donald Trump, Investor Gelontorkan Dana Rp 3.142 Triliun ke Aset Digital
Prabowo Minta Jangan Terburu-buru Bentuk Danantara, Prosesnya Harus Hati-hati