Mozilla telah resmi meluncurkan sistem operasi mobile terbaru buatannya, Firefox OS beberapa waktu lalu. Demi menarik minat para pengguna gadget, perusahaan pembuat perangkat lunak ini menjanjikan update OSsecara agresif.
Sebagaimana dilansir The Next Web, Senin (22/7/2013), Mozilla mengklaim akan nenyediakan pembaruan (update) untuk sistem operasi Firefox OS 1.0 setiap tiga bulan sekali dan dikirimkan kepada para rekanannya. Mozilla pun mengaku akan melakukan update keamanan setiap enam minggu sekali.
"Sejauh yang saya tahu, ini merupakan strategi update paling agresif di pasar platform mobile," ungkap Alex Keybl, Mozilla Management Release seperti dilansir TNW.
Ia juga mengaku bahwa langkah ini merupakan hasil penyelarasan yang dilakukan antara platform mobile dan software browser yang dimilikinya. Walaupun demikian, Keybl mengklaim bahwa rencana tersebut masih memerlukan beberapa penyesuaian.
Tradisi yang dibangun oleh Mozilla untuk merilis aplikasi browser Firefox setiap 1,5 bulan sekali. Pembaruan di ranah software itu dilakukan untuk Firefox versi PC maupun Android.
Sayangnya, Mozilla belum memberikan waktu pasti kapan rencana tersebut akan dimulai. Saat ini Firefox OS masih berada di versi 1.0 dan telah digunakan untuk menjalankan ZTE Open yang dirilis awal Juli lalu.
Apabila melihat waktu peluncuran smartphone asal vendor China itu, maka update Firefox OS terbaru kemungkinan akan hadir pada Oktober mendatang. (den/dew)
Mozilla Janjikan Update Firefox OS Secara Agresif
Mozilla mengklaim akan nenyediakan update untuk sistem operasi Firefox OS 1.0 tiap tiga bulan sekali, dan update keamanan tiap enam minggu.
diperbarui 22 Jul 2013, 10:21 WIBAdvertisement
Advertisement
POPULER
1 2 3 4 5 6 7 8 9 10
Berita Terbaru
Kisah Dramatis Pakar Komunis Masuk Islam usai Debat dengan Gus Baha tentang Allah SWT
Klarifikasi Lengkap Menkum Supratman soal Denda Damai Koruptor
Simak, 6 Wisata Gratis di Semarang untuk Liburan Sekolah
Kaleidoskop 2024: Quattrick Gelar Liga Inggris, Manchester City Menuju Immortalitas
Pesawat Antariksa NASA Cetak Sejarah Dekati Matahari
Kisruh PPN Naik 12 Persen, Wajibkah Membayar Pajak? Begini Hukumnya Menurut Ustadz Adi Hidayat
5 Faktor Keterpurukan Manchester United: Ruben Amorim Terlalu Ekstrem?
Hasto Kristiyanto Tersangka dan Yasonna Laoly Dicekal, Jadi Pukulan Beruntun PDIP?
Kaleidoskop Banyuwangi 2024: Gadis 7 Tahun Diperkosa dan Dibunuh hingga Banjir Rob Parah
Luas Sawah Kota Bandung Tinggal 4 Persen dari Total Wilayah, Produksi Padi Capai 8,2 Ton per Hektare
Pria di Jakarta Timur Diculik, Pelaku Ngaku Polisi dan Minta Tebusan
NBA: Kembali Cedera Betis, Luka Doncic Minimal Absen 1 Bulan