Empat Tunggal Putri di Kejuaraan Dunia Bulutangkis

Linda Wenifanetri, Aprilia Yuswandari, Adriyanti Firdasari, dan Bellaetrix Manuputty mewakili Indonesia di Kejuaraan Dunia Bulu Tangkis.

oleh Liputan6 diperbarui 23 Jul 2013, 06:59 WIB
Indonesia menambah dua wakilnya di nomor tunggal putri ajang bergengsi Kejuaraan Dunia 2013 di Guangzhou, China, 5-11 Agustus 2013 mendatang. Kedua pebulutangkis itu adalah Adriyanti Firdasari dan Bellaetrix Manuputty. Sebelumnya, Indonesia hanya diwakili Linda Wenifanetri dan Aprilia Yuswandari.

Berdasarkan final entries yang dirilis Badminton World Federation (BWF) per 19 Juli 2013, mundurnya sejumlah pemain, seperti Julianne Schenk (Jerman) dan Sonia Cheah (Malaysia), serta sejumlah pemain lain yang menolak untuk berpartisipasi membuat Firda dan Bella meraih tiket ke turnamen ini.

"Walau Linda dan Aprilia yang lebih difokuskan ke World Championships, tapi bukan berarti bobot latihan saya berkurang," kata Bella di Pelatnas Cipayung, Jakarta, Senin (22/7/13).

"Saya juga fokus latihan untuk menutupi kekurangan saya. Jadi saat ada keputusan saya bisa ikut, saya sudah siap karena latihannya maksimal."

"Tentunya senang bisa main di World Championships. Ini adalah kejuaraan bergengsi, tidak mudah bagi seorang pebulutangkis untuk bisa lolos ke World Championships," tambah pemain asal klub Jaya Raya Jakarta ini.

Hasil undian mempertemukan Bella melawan Sandra-Maria Jensen dari Denmark di babak pertama. Jika lolos, Bella akan berhadapan dengan unggulan kedua yang juga juara bertahan, Wang Yihan, asal China.

Sementara Firda akan berjumpa dengan pemain muda masa depan Spanyol, Carolina Marin. Pada pertemuan terakhir mereka di babak pertama Djarum Indonesia Open Superseries Premier 2013, Firda menyerah di tangan Marin. (BI)

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya