Pekerja dengan Gerakan Berulang Rentan Terkena Tendinitis

Jika Siku, bahu, pergelangan tangan dan tumit merasa nyeri, waspada penyakit Tendinitis.

oleh Kusmiyati diperbarui 24 Jul 2013, 10:30 WIB
Jika Siku, bahu, pergelangan tangan dan tumit merasa nyeri, waspada penyakit Tendinitis. Penyakit yang sering disebut juga tendonitis, berupa peradangan atau iritasi yang menyebabkan rasa sakit dan nyeri di sekitar persendian.

Spesialis Kedokteran Fisik dan Rehabilitasi Rumah Sakit Pondok Indah-Pondok Indah, Dr. Laura Djuriantina, Sp. KFR mengatakan Tendinitis kerap dialami orang-orang berusia pertengahan.

Tendon adalah jaringan berserat yang melekatkan otot ke tulang, bersifat fleksibel namun kuat dan mampu menahan ketegangan.

"Penyakit ini banyak dialami kalangan yang memasuki usia pertengahan yang tendon tubuh menjadi lebih peka terhadap cedera," ujar Dr. Laura seperti ditulis Rabu (24/7/2013).

Kondisi tersebut dikarenakan tendon tubuh kehilangan elastisitas dan melemah. Pekerja yang sering melakukan gerakan berulang-ulang, posiis tak biasa, banyak getaran dan pengerahan tenaga berlebih juga berisiko Tendinitis.

"Lari, tenis, berenang, basket, golf, bowling dan baseball termasuk olahraga yang berpotensi terkena tendinitis," paparnya.

Nyeri pada area tertentu dan semakin terasa sakit jika bagian tersebut digerakan merupakan salah satu gejala penyakit ini.

"Gejala tendinitis adanya pemnbengkakan termasuk terasa panas dan menjadi merah, serta teraba benjolan sepanjang tendon yang nyeri," jelas dr. Laura saat ditemui Liputan6.com di Grand Hyatt, Jakarta. (Mia/Igw)

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya