Defoe Hat-trick, Spurs Raup Kemenangan Pertama

Tottenham Hotspur menempati peringkat ketiga 2013 Premier League Asia Trophy usai menghancurkan South China 6-0 (3-0).

oleh Liputan6 diperbarui 27 Jul 2013, 20:16 WIB
Tottenham Hotspur meraih kemenangan pertamanya di ajang pramusim. Dalam perebutan tempat ketiga 2013 Premier League Asia Trophy yang berlangsung di Hong Kong Stadium, So Kon Po, Sabtu, 27 Juli 2013, Spurs membantai tuan rumah South China dengan skor telak 6-0 (3-0). Dengan demikian, Spurs menempati peringkat ketiga. Sebelumnya, di laga perdana, Spurs dipecundangi Sunderland.

Bermain di lapangan yang sangat buruk, Spurs berterima kasih pada striker kawakan Jermain Defoe yang memborong tiga gol alias hat-trick yang dicetaknya ke gawang South China yang dijaga kiper Chun Hui Zhang. Gol pembuka kemenangan Spurs lahir di menit ke-12 melalui gol bunuh diri Tse Sean Ka Keung saat menghalau umpan silang Danny Rose.

Baru di menit ke-34, Spurs menggandakan keunggulan melalui sontekan Clint Dempsey yang menerima umpan dari Defoe. 10 menit kemudian, giliran Defoe yang mencatatkan namanya di papan skor usai memanfaatkan umpan jauh Kyle Walker. Skor 3-0 untuk Spurs bertahan sampai jeda.

Di babak kedua, Spurs tetap tak tertandingi. Sembilan menit berlangsung, Defoe kembali menjebol gawang South China memanfaatkan blunder kiper Hui Zhang. Skor 4-0. Kedudukan ini bertahan cukup lama. Baru di menit ke-80, Spurs menambah keunggulan melalui sepakan Defoe. Empat menit jelang bubaran, Andros Townsend melengkapi kemenangan Spurs. (Goal)

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya