Tifatul: Layanan Mudik Bukan Kerja Rutin Tapi Operasi Khusus

Menkominfo Tifatul Sembiring mengatakan, pada rapat kabinet terakhir, SBY meminta seluruh jajaran pemerintah untuk mengurangi kecelakaan.

oleh Ahmad Romadoni diperbarui 29 Jul 2013, 10:31 WIB
Kementerian Komunikasi dan Informatika menggelar apel siaga jelang mudik Lebaran 2013. Menteri Komunikasi dan Informatika Tifatul Sembiring menyampaikan pesan khusus Presiden Susilo Bambang Yudhoyono untuk para pemudik. Dalam rapat kabinet terakhir, SBY meminta seluruh jajaran pemerintah untuk mencegah dan mengurangi angka kecelakaan.

"Pelayanan mudik Lebaran jangan dianggap pekerjaan rutin. Tapi operasi khusus. Lalin lancar, cegah angka kecelakaan," kata Tifatul dalam sambutan pada apel siaga di Gedung Kemenkominfo, Jakarta, Senin (29/7/2013).

Selain itu, ketersediaan BMM di jalur-jalur mudik juga harus diperhatikan. Infrastruktur para pemudik seperti jalan, pelabuhan, bandara, dan terminal juga harus dipersiapkan dengan baik. Pertumbuhan ekonomi juga akan bergerak dari kota ke daerah. Stabilitas harga bahan pokok juga tak boleh dilupakan.

Kemenkominfo bekerja sama dengan penyelenggara telekomunikasi dalam hal ini juga akan menyebarkan SMS broadcast berisi berbagai imbauan untuk para pemudik, terutama safety riding.

"Lembaga penyiaran juga diharapkan tak hanya menyajikan informasi yang aktual, tapi memberikan imbauan kepada para pemudik selama masa mudik Lebaran berlangsung," ujar Tifatul. (Frd/Ism)

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya