Penjualan perangkat komputer meja alias komputer desktop dikabarkan terus merosot di pasar global. Namun di Indonesia penjualan perangkat komputer tradisional itu masih terbilang baik.
Dell Indonesia mengaku bahwa pasar komputer desktop di Tanah Air masih potensial. Hal ini diungkapkan oleh Tie Lily, Marketing Director Indonesia and South Asia Developing Market Group Dell.
"Pasar komputer desktop di Indonesia masih bagus, kalau kita lihat di pasar global memang penjualannya menurun. Tapi di Indonesia gak gitu kok," papar Tie Lily yang ditemui Liputan6.com di Mall Mangga Dua Square kemarin malam.
Tren perangkat komputer mobile seperti notebook dan netbook memang telah mempengaruhi penjualan komputer desktop. Terlebih lagi ketika tablet PC lahir, netbook menjadi korban dari perubahan selera pasar yang beralih pada tablet.
Meskipun perangkat mobile terus bermunculan, menurut wanita yang akrab disapa Lily itu, desktop masih memiliki pasar yang cukup baik di pasar Indonesia.
Pasar komersial seperti bank, perusahaan tambang serta small medium business (SMB) diakui Lily menjadi penyerap utama dan 'penyelamat' penjualan perangkat komputer desktop buatan Dell. Perusahaan yang berpusat di Amerika Serikat ini memang sejak awal lebih fokus bermain di pasar komersial.
"Kalau consumer mungkin beralih ke notebook atau tablet. Tapi, untuk pasar komersial desktop masih cukup baguslah penjualannya," kata Lily lagi.
Saat ini, Dell Indonesia disebutkan Lily sedang getol menggarap pasar SMB yang cukup besar di Indonesia. Data Kementerian Koperasi dan Usaha Kecil dan Menengah menyebutkan terdapat sekitar 55 juta perusahaan di kategori UKM atau SMB.
Ia pun menyebutkan bahwa pangsa pasar notebook di kategori konsumer memang mendominasi drnga raihan 80%. Namun, di pasar komersil jumlah itu menjadi terbalik dengan 80% dikuasai komputer desktop. (den/dew)
Komputer Desktop Indonesia `Selamat` Karena Pasar Komersial
Pasar komersial seperti bank, perusahaan tambang serta UKM menjadi penyerap utama dan penyelamat penjualan perangkat komputer desktop Dell.
diperbarui 30 Jul 2013, 11:36 WIBAdvertisement
Advertisement
POPULER
1 2 3 4 5 6 7 8 9 10
Berita Terbaru
Arti Mimpi Naik Pesawat: Simbol Perjalanan Hidup dan Ambisi
Kejagung dan BPOM Bertemu, Bahas Kerja Sama Pendampingan Masalah Pidana dan Perdata
Kue Cucur, Kuliner Tradisional Khas Betawi Punya Filosofi Mendalam
Khloe Kardashian Tiru Gaya Berani Bianca Censori, Pakai Bodysuit Thong dan Celana Ketat Berenda
Mimpi Teman Meninggal: Makna, Penyebab, dan Cara Mengatasinya
Arti Mimpi Kesurupan: Makna, Penyebab, dan Cara Mengatasinya
Kisah Jemaah asal Papua Masih Sering Bertemu Abah Guru Sekumpul, Ternyata sudah Wafat 10 Tahun
Arti Mimpi Seseorang yang Kita Kenal: Makna dan Tafsir Lengkap
Polisi Sebut Sertifikat Tabib Kecantikan Ria Agustina Tak Bisa Jadi Dasar Lolos dari Jerat Hukum
Kasus Dugaan Korupsi PT LEB, Kejati Lampung Sita Barang Bukti Rp 23,5 M
Pangeran Harry Pamer Kemesraan dengan Meghan Markle di Serial Dokumenter Baru di Tengah Isu Perceraian
Penyebab Paus Sering Terdampar di Pantai, Polusi Suara hingga Pemanasan Global