Freddy Budiman Dipindah, Anggita Sari: Saya Sedih Sekali

Anggita mendapat kabar pemindahan Freddy malam tadi saat berkirim pesan singkat kepada salah seorang penjaga lapas.

oleh Ismoko Widjaya diperbarui 30 Jul 2013, 11:35 WIB
Napi bandar narkoba Freddy Budiman dipindah ke Lembaga Pemasyarakatan Nusakambangan, Jawa Tengah, dini hari tadi. Sang kekasih yang juga model majalah pria dewasa, Anggita Sari sudah mendapat kabar itu.

"Saya sedih sekali," kata Anggi dalam perbincangan dengan Liputan6.com di Jakarta, Selasa (30/7/2013).

Anggi mendapat kabar pemindahan Freddy malam tadi saat berkirim pesan singkat kepada salah seorang penjaga lapas. Tetapi penjaga lapas tak memberi informasi ke mana lokasi baru Freddy.

"Semalam saya SMS ke penjaga Cipinang. 'Mas Freddy apa kabar?' Katanya dipindahin. Tapi saya baru tahu Mas Freddy dipindah ke Nusakambangan pagi tadi dari media," kata Anggi.

Anggi mengaku sedih karena kini tak dapat lagi bertemu Freddy Budiman. Padahal mereka akan melangsungkan pernikahan siri usai Lebaran nanti. "Saya sangat sedih. Buat apa? Kini tak lagi bisa bertemu lagi," ujar Anggita.

Kasus fasilitas khusus yang diterima Freddy Budiman di dalam lapas terungkap setelah muncul pengakuan model yang juga mantan kekasihnya, Vanny Rossyane. Vanny mengaku dapat bertemu Freddy sambil menghisap sabu dan bercinta di dalam lapas. Tetapi pengakuan Vanny juga dibantah kekasih Freddy, Anggita Sari.
Pengakuan Vanny berbuntut pencopotan Thurman Hutapea sebagai Kepala LP Narkotika Cipinang. Thurman membantah ruangannya digunakan Vanny untuk bertemu dengan napi yang sudah divonis mati itu. (Ism/Sss)

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya