Waspada! Titik-titik Rawan Kejahatan di Terminal Kalideres

Memasuki H-7 arus mudik di Terminal Kalideres, Jakarta Barat, para calon pemudik diharapkan tetap waspada dan berhati-hati.

oleh Hanz Jimenez Salim diperbarui 01 Agu 2013, 21:03 WIB
Memasuki H-7 arus mudik di Terminal Kalideres, Jakarta Barat, para calon pemudik diharapkan tetap waspada dan berhati-hati. Sebab ada beberapa titik rawan kejahatan di terminal tersebut.

Hal itu diiungkapkan Kapolsek Kalideres Kompol Danu Wiyata. Menurut Danu, beberapa titik rawan kejahatan di Terminal Kalideres itu yakni Posko peristirahatan, loket penjualan tiket bus, tempat menunggu bus keberangkatan terminal dalam kota, dan pintu masuk terminal.

"Beberapa tempat itu rawan adanya aksi pencopetan, obat bius, dan hipnotis," kata Dani di Terminal Kalideres, Jakarta, Kamis (1/8/2013).

Untuk itu, lanjut Danu, jajarannya telah mengerahkan sedikitnya 10 personel untuk berjaga setiap harinya di titik-titik rawan kejahatan di Terminal Kalideres itu. "Personel itu untuk menjaga di setiap titik rawan tersebut," tambah Danu.

"Kami tetap menghimbau agar para penumpang lebih berhati-hati. Kami juga setiap waktu mengimbau melalui audio informasi terminal mengenai tata cara bermudik aman," tutup Danu. (Ali)

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya