Mulan Jameela Sedih Tak Ajak Anak Ikut Kegiatan Sosial

Mulan Jameela tak sempat mengajak anak-anaknya ke acara sosial karena mereka masih sekolah.

oleh Yazir Farouk diperbarui 01 Agu 2013, 22:40 WIB
Mulan Jameela ingin selalu bisa berbagi kepada orang-orang yang membutuhkan. Setidaknya, itu yang terlihat saat dia berpartisipasi di acara kegiatan sosial bersama anak-anak jalanan di Pejaten Village, Jakarta Selatan, Kamis (1/8/2013).

"Berbagi itu penting banget. Ini hal yang positif dan bisa jadi ajakan buat orang lain," kata Mulan setelah acara selesai.

Di balik rasa senangnya karena bisa berbagi, terselip kesedihan di hati Mulan Jameela. Penyebabnya, pelantun lagu Abracadabra ini tak sempat mengajak anak-anaknya ke acara tersebut.

"Cuma penyesalannya nggak ada anak-anakku. Mereka masih sekolah. Soalnya tadi dikasih tahunya jam 12 siang. Aku langsung mandi, terus jalan ke sini," tutur mantan personel duo Ratu tersebut.

Menurut wanita kelahiran 23 Agustus 1979, makna berbagi perlu ditularkan kepada anak-anaknya. Dia pun berjanji, di kesempatan lain akan mengajak ketiga buah hatinya, yakni Tyaraa, Daffy serta si kecil Safeea, yang dikabarkan anak dari pernikahan sirinya dengan Ahmad Dhani. "Maunya aku sering ngelakuin kayak gini," ujar pemilik nama lahir Raden Terry Tantri Wulansari.

Acara yang menjadi tontonan para pengunjung mall itu juga dihadiri Venna Melinda dan Wanda Hamidah. Mereka bergantian membantu anak-anak jalanan memilih baju baru untuk Lebaran.(Yaz/Ans)

Rekomendasi

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya