Politisi Demokrat Ruhut Sitompul mendatangi lokasi ledakan bom di Vihara Ekayana, Jalan Mangga II, Jakarta Barat. Ruhut yakin, pelaku teror bom di bulan suci Ramadan ini akan segera terungkap.
"Pemerintah sangat memperhatikan peristiwa ini dan memang sangat kita sesalkan karena apapun ini bulan suci Ramadan," kata Ruhut di Vihara Ekayana, Jakarta Barat, Senin (5/8/2013).
Ruhut berharap aktivitas puasa di bulan Ramadan tetap berjalan dengan khusyuk. Ruhut yakin, aksi teror bom ini dilakukan oknum pelaku tidak bertanggungjawab. "Kami berharap suasana khusyuk ini supaya tidak terganggu atas kejadian ini," ujarnya,
Ruhut menambahkan, saat ini polisi juga sudah bekerja dengan seksama untuk mengungkap pelaku pengeboman. "Pak Kapolri juga sedang melaksanakan penyelidikan. Mudah-mudahan cepat terungkap juga," tambah anggota Komisi III DPR itu.
Polisi sudah memeriksa 8 saksi dalam kasus ini. Dari pemeriksaan awal diketahui terdapat tulisan yang diduga dibuat pelaku teror. Tulisan itu berbunya, "Kami Menjawab Derita Rohingya." (Ism/Mut)
"Pemerintah sangat memperhatikan peristiwa ini dan memang sangat kita sesalkan karena apapun ini bulan suci Ramadan," kata Ruhut di Vihara Ekayana, Jakarta Barat, Senin (5/8/2013).
Ruhut berharap aktivitas puasa di bulan Ramadan tetap berjalan dengan khusyuk. Ruhut yakin, aksi teror bom ini dilakukan oknum pelaku tidak bertanggungjawab. "Kami berharap suasana khusyuk ini supaya tidak terganggu atas kejadian ini," ujarnya,
Ruhut menambahkan, saat ini polisi juga sudah bekerja dengan seksama untuk mengungkap pelaku pengeboman. "Pak Kapolri juga sedang melaksanakan penyelidikan. Mudah-mudahan cepat terungkap juga," tambah anggota Komisi III DPR itu.
Polisi sudah memeriksa 8 saksi dalam kasus ini. Dari pemeriksaan awal diketahui terdapat tulisan yang diduga dibuat pelaku teror. Tulisan itu berbunya, "Kami Menjawab Derita Rohingya." (Ism/Mut)