Pulang kampung alias mudik adalah salah satu tradisi masyarakat Indonesia di saat Hari Raya Idul Fitri. Momen suci dan membahagiakan ini kerap dimanfaatkan pencuri untuk menguras harta benda pemudik. Tamu tak diundang yang tak pernah diharapkan kehadirannya ini biasanya mengincar rumah-rumah kosong yang ditinggal mudik Lebaran. Anda yang ingin mudik dapat mencontek tips dari Agung Hercules:
1. Kunci, kunci, dan kuci..
"Dipastiin semua jalan masuk menuju rumah terkunci rapat seperti jendela, pintu rumah, pintu pagar, dan pintu masuk lainnya. Kalau ada kunci yang rusak atau nggak berfungsi maksimal, sebaiknya diganti atau diperbaiki dulu supaya penguncian lebih optimal."
2. Menipu dengan sandal
"Ketika rumah atau kamar tinggalkan mudik, coba deh itu sandal atau sepatu taruh di depan kamar atau halaman rumah. Tujuannya? Untuk mengecoh calon pencuri. Kan jadinya seolah-olah di dalam rumah atau kamar itu masih ada orangnya. Padahal lagi pada mudik. Atau bisa juga ngidupin radio,"
3. Jangan tinggalkan barang berharga
"Saat mau berangkat mudik, pastikan semua barang-barang berharga sudah dibawa atau disimpan di tempat aman. Baik aman karena disimpan di tempat tertentu atau aman karena dititipkan kepada tetangga atau orang terdekat yang tidak mudik."
4. Titip rumah
"Kalau punya saudara, sahabat, atau tetangga dekat yang nggak mudik, titipin aja rumah atau kamar pas lagi pulang kampung. Minta aja supaya mereka ngecek kondisi rumah atau kamar. Kan enak karena mereka juga bisa ikut bantuin ngamanin rumah."
4 Tips Agung Hercules Meninggalkan Rumah Saat Mudik Lebaran
Momen suci Hari Raya Idul Fitri kerap dimanfaatkan pencuri untuk menguras harta benda pemudik. Ini tips aman meninggalkan rumah saat mudik.
Diperbarui 05 Agu 2013, 21:00 WIBAdvertisement
Advertisement
POPULER
1 2 3 4 5 6 7 8 9 10
Berita Terbaru
Kemendikti Saintek: Kemajuan Teknologi Harus Diiringi Kehidupan Sosial Manusia
Keutamaan dan Amalan-Amalan yang Baik Dilakukan pada Nuzulul Quran
Wagub Gorontalo Ajak Masyarakat Terapkan Konsep Green Ramadan, Apa Itu?
7 Potret Darius Sinathrya dan Donna Agnesia Beli Takjil, Hormati Karyawan Puasa
Suka Duka Mudik Lebaran, Perjalanan Panjang Demi Kebersamaan
Transaksi Belanja Online Rata-Rata Naik 76,5% Selama Ramadan
Kontroversi Julian Alvarez di Atletico Madrid vs Real Madrid, UEFA Dorong Pembaruan Aturan Penalti
Resep Membuat Es Pisang Ijo, Minuman Segar Khas Makassar untuk Temani Buka Puasa
Yoo Yeon Seok Diinvestigasi soal Pajak, Agensi Pastikan Tak Ada Penggelapan
VIDEO: Kim Soo Hyun Menyangkal Pernah Berpacaran dengan Kim Sae Ron saat Masih Remaja
Gunung Rinjani Kini Punya Toilet Umum di Plawangan Sembalun I Ketinggian 2.638 Mdpl
Viral Gilang Bungkus: Siapa dan Mengapa Jadi Sorotan Warganet?