Mascherano Buka Peluang Tinggalkan Barcelona

"Anda tidak pernah tahu (mengenai masa depan). Dalam sepakbola, anda harus mempersiapkan diri untuk apa pun."

oleh thomas diperbarui 09 Agu 2013, 14:22 WIB
Gelandang Barcelona Javier Mascherano membuka peluang untuk pindah dari Nou Camp di musim panas ini. Pemuda Argentina itu mengaku siap pindah klub bila memang tenaganya sudah tidak dibutuhkan lagi oleh Barca.

"Anda tidak pernah tahu (mengenai masa depan). Dalam sepakbola, anda harus mempersiapkan diri untuk apa pun. Ada panggilan dari tempat lain, tapi tidak ada tawaran," terang Mascherano kepada El Pais.

"Selalu ada keraguan. Anda berada di Barcelona dan anda harus berjuang untuk mendapatkan tempat anda. Saya selalu harus memenangkan tempat di tim inti sepanjang karierku," tegas Macherano.

Pria 29 tahun itu bergabung dengan Barca tahun 2010 lalu dari Liverpool. Namun selama di Nou Camp, Mascherano lebih banyak dimainkan sebagai pemain belakang karena di lini tengah sudah banyak pemain hebat.

Belum lama ini, Napoli disebut tertarik membawa Mascherano. Pelatih baru Napoli Rafael Benitez memang sudah sangat mengenal Mascherano karena pernah bekerja sama di Liverpool. Benitez konon menawarkan Maschernao kesempatan kembali bermain di lini tengah. (bek)

Baca juga:
* <a href="http://bit.ly/134DTx4">Inilah Kandidat Pengganti Rooney di MU</a>
* <a href="http://bit.ly/1chXLAF">Ronaldo Dicium Orang Tak Dikenal di Lapangan</a>
* <a href="http://bit.ly/19fm8xC">Prediksi Klasemen Akhir Liga Inggris Musim 2013/14</a>
* <a href="http://bit.ly/11QaYKf">Ranking FIFA Indonesia Melorot</a>
* <a href="http://bit.ly/17aJSNT">Jersey Ketiga Madrid Mirip Jersey Kiper El Real Musim Lalu</a>
* <a href="http://bit.ly/16ywoLJ">Messi Komentari Duetnya dengan Neymar</a>
* <a href="http://bit.ly/147DML9">Gelandang Real Madrid Berfoto Mesra di Amerika</a>
* <a href="http://bit.ly/13nBVmk">Jual Suarez, Karena Dia Vampir</a>

Rekomendasi

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya