Klub Promosi Bidik Pemain Muda Juventus

Menurut kabar yang dilansir Marca, Elche berniat meminjam pemain muda asal Ghana itu.

oleh thomas diperbarui 09 Agu 2013, 16:03 WIB
Klub promosi La Liga Elche berusaha memperbaiki skuatnya agar bisa berbicara banyak di musim 2013/2014. Elche sedang berusaha mendatangkan penyerang muda berbakat Juventus Richmond Boakye.

Menurut kabar yang dilansir Marca, Elche berniat meminjam pemain muda asal Ghana itu. Mereka tertarik dengan Boakye setelah tampil cemerlang bersama Ghana di Piala Dunia U-20 awal musim panas ini. Cukup sulit bagi Elche mendapatkan Boakye. Banyak klub yang menginginkan Boakye seperti Levante, Eintracht Frankfurt, Atalanta, Bayer Leverkusen serta Al Nassr.

Pelatih Juventus Antonio Conte juga diyakini tidak ingin meminjamkan Boakye lagi. Conte berharap Boakye ada di timnya musim depan guna melapis duet Carlos Tevez dan Fernando Llorente. Boakye akan dipertahankan karena Juve berniat melego Alessandro Matri dan Fabio Quagliarella.

Musim lalu Boakye dipinjamkan Juve selama semusim di Sassuolo guna menimba pengalaman bermain di tim senior. Boakye menjadi pahlawan Sassuolo saat meraih tiket promosi ke Serie A. Boakye tampill 32 kali di Serie B dengan membukukan 11 gol. (bek)

Baca juga:
* Inilah Kandidat Pengganti Rooney di MU
* Ronaldo Dicium Orang Tak Dikenal di Lapangan
* Prediksi Klasemen Akhir Liga Inggris Musim 2013/14
* Ranking FIFA Indonesia Melorot
* Jersey Ketiga Madrid Mirip Jersey Kiper El Real Musim Lalu
* Messi Komentari Duetnya dengan Neymar
* Gelandang Real Madrid Berfoto Mesra di Amerika
* Jual Suarez, Karena Dia Vampir

Rekomendasi

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya