Kapten MU Senang Gulingkan Pandangan Miring Publik

Sebelum juara Community Shield, kapasitas MU sempat diragukan karena mereka ditinggalkan Sir Alex Ferguson yang memilih mencopot jabatannya.

oleh Bagusthira Evan Pratama diperbarui 13 Agu 2013, 03:19 WIB

Bek sekaligus kapten Manchester United, Nemanja Vidic mengaku puas timnya bisa meraih gelar Community Shiled ke-20. Vidic yang pada laga pamungkas melawan Wigan Athletic, Minggu (11/8/2013) malam WIB bermain penuh merasa bisa menjawab segala kritikan yang sebelumnya dilontarkan oleh berbagai pihak.

"Orang-orang sempat mempertanyakan kami. Mereka bertanya apakah kami bisa memenangi trofi lagi? Bisakah kami jadi juara? Itu bukan hanya ditujukan untuk manajer, tapi juga untuk para pemain," ucapnya yang dimuat situs resmi MU.

"Dapatkah para pemain melakukan cara yang sama seperti yang mereka lakukan sebelumnya? Kami terus berusaha untuk berlatih keras dan menunjukkan apa yang bisa kami lakukan. Kami memiliki etos kerja yang baik. Kami telah terlatih. Semua ingin menempatkan diri ke dalam pertandingan dan memenangkan gelar. Saya melihat klub memiliki rasa lapar. Akan jadi sangat penting saat kami meraih trofi. Saya senang dengan itu," tuturnya lebih jelas.

Selain untuk menjawab keraguan publik, gelar Community Shiled juga dijadikan Vidic sebagai persiapan yang bagus jelang hadapi laga perdana Liga Premier melawan Swansea City, 17 Agustus besok.

"Perlahan-lahan penampilan kami meningkat menjadi lebih baik. Saya senang dengan cara kami bermain. Semoga kami bisa meningkatkannya lagi saat melawan Swansea (pada akhir pekan). Laga nanti akan jadi awal yang berat buat kami. Pertandingan pertama selalu penting terutama saat bermain tandang. Swansea akan jadi tempat yang sulit dan mereka pun kini dihuni pemain-pemain baru," tutur pemain kebangsaan Serbia tersebut.

"Tapi meski begitu, saya tetap menatap ke depan. Para pemain ingin berada di pertandingan besar. Kami ingin menang di pertandingan yang sulit. Ketika Anda bermain untuk Manchester United, maka Anda harus siap menerima tantangan," tambahnya sembari menutup pembicaraan.

Baca juga:
* <a href="http://bit.ly/14FO35t">Stefano Lilipaly: Saya Akan Berikan yang Terbaik</a>
* <a href="http://bit.ly/1eFDXmA">Dua Bek Alternatif Incaran Barcelona</a>
* <a href="http://bit.ly/16czQzg">Nasib! Usai Peluk Ronaldo, Pria ini Langsung Masuk Penjara</a>
* <a href="http://bit.ly/13Uk6ik">Nomor Punggung Skuat Terbaru MU Musim 2013-14</a>
* <a href="http://bit.ly/14FPv7S">Tontowi/Liliyana dan Hendra/Ahsan akan Dapat Penghargaan</a>

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya