Keinginan Luis Suarez untuk meninggalkan Liverpool di bursa transfer musim panas ini rupanya tak membuat Jordan Henderson kecewa. Suarez yang masih dikaitkan dengan Arsenal disebut Henderson sebagai pemain yang fantastis dan ia akan menyambutnya dengan tangan terbuka seandainya pemain kebangsaan Uruguay itu memilih untuk bertahan bersama kubu The Anfield Gank.
"Hal seperti itu terjadi dalam sepak bola. Mudah-mudahan kami bisa menjaga Luis dan dia bisa menjadi pemain yang fantastis seperti beberapa tahun terakhir," ucapnya pada Daily Mail.
"Tak ada masalah padanya. Kami tahu dia seorang yang brilian dalam beberapa tahun terakhir dan saya yakin dia akan tetap terus melakukan hal itu. Dia punya segalanya," kata Henderson lagi.
Bukan hanya para pemain yang ingin Suarez bertahan. Para fans dan manajemen klub berjuluk The Reds itu juga menginginkan agar Suarez tak pergi di bursa transfer musim panas ini. Meski Arsenal sudah merayu dengan uang senilai 50 juta pound atau setara Rp 812 miliar, Liverpool masih menolak untuk melepas pemain berusia 26 tahun tersebut.
"Kami akan menilai segala situasi tentangnya. Saya sudah bicara dengan (pemilik Liverpool) John W Henry dan kami semua berada pada halaman yang sama. Dia tidak akan pergi ke Arsenal, itu sudah pasti," ucap manajer Liverpool, Brendan Rodgers beberapa waktu lalu.
Baca juga:
* <a href="http://bit.ly/19x1PvZ">Mantan Wasit Wanita Alih Profesi Jadi Model Majalah Dewasa</a>
* <a href="http://bit.ly/1bC4D88">Presiden Barcelona Terancam 8 Tahun Penjara</a>
* <a href="http://bit.ly/14QUdji">Chelsea Siapkan Tawaran untuk Gelandang Madrid</a>
* <a href="http://bit.ly/19mfl1R">Seksinya Pacar Gerard Pique Setelah Melahirkan</a>
* <a href="http://bit.ly/17Rh9N6">Ada Nama Vidic No 15 di Jersey Chelsea</a>
* <a href="http://bit.ly/1eLUSUO">Ronaldinho Operasi Gigi</a>
* <a href="http://bit.ly/13lS9Bw">Pacar Ronaldo Dicium Pria Tua Pebisnis Berlian</a>
Henderson Akan Sambut Kembalinya Luis Suarez
"Mudah-mudahan kami bisa menjaga Luis dan dia bisa menjadi pemain yang fantastis seperi beberapa tahun terakhir," tutur Jordan Henderson.
diperbarui 16 Agu 2013, 10:54 WIBAdvertisement
Advertisement
POPULER
1 2 3 4 5 6 7 8 9 10
Berita Terbaru
Ingin Promo Superindo Hari Ini? Simak Cara Mudah dan Praktis Mendapatkannya
Ciri Haid Menjelang Menopause: Perubahan yang Perlu Diketahui Wanita
Bank Mandiri Perkuat Kolaborasi dengan K3MART untuk Perluas Ekosistem Pembayaran
Cara Menghilangkan Bau Amis pada Bebek saat Dimasak dengan Mudah, Ini Triknya
Pakai Samurai, Kawanan Begal Beraksi di Cengkareng
Perkembangan Kasus Anak Bos Toko Roti
BI Bidik Pertumbuhan Kredit Sentuh 11-13% pada 2025
Reli Harga Bitcoin Terhenti, Ada Apa?
Satu Keluarga Tewas Diduga Terjerat Pinjol
Designer of the Year Jonathan Anderson Bakal Absen dari Milan dan London Fashion Week 2025, Ada Apa?
Tom DeLonge Gitaris Blink-182 Sebut Drones di New Jersey Bisa Jadi UFO
Ciri-ciri Vertigo: Gejala, Penyebab, dan Cara Mengatasinya