Tokoh masyarakat Pasar Tanah Abang, Ucup Muhi atau biasa disapa Bang Ucu, bertandang ke Balaikota DKI Jakarta, Jalan Medan Merdeka Selatan, Jakarta Pusat.
Tiba sekitar pukul 13.10 WIB, ia didampingi adik dan rekan-rekannya pun langsung berjalan menuju ke ruang kerja Wakil Gubernur DKI Jakarta Basuki Tjahaja Purnama (Ahok).
Saat Liputan6.com mencoba menanyakan maksud kedatangan tokoh Tanah Abang tersebut, adiknya, Nizar, meminta agar Bang Ucu tidak diwawancara sebelum bertemu Ahok ataupun Jokowi.
"Jangan diwawancara dulu. Ketemu dulu Ahok dan Jokowi," ujar Nizar di Balaikota DKI Jakarta, Jumat (16/8/2013).
Ia mengatakan kedatangan mereka menemui orang nomor 1 dan 2 di Jakarta ini adalah untuk membicarakan permasalahan Pasar Tanah Abang. Bang Ucu yang mengenakan baju khas Betawi serta peci hitam itu tidak berbicara sepatah katapun sambil terus berjalan cepat. Nizar pun mencoba menghalangi wartawan yang ingin mewawancarai Bang Ucu.
"Sama saya aja tanyanya. Untuk lakukan pembicaraan mengenai Tanah Abang agar ada sinergi aja," kata Nizar.
Namun, sesaat Bang Ucu tiba di Balaikota, mobil Toyota Land Cruiser hitam Gubernur DKI Jakarta Joko Widodo bernopol B 1 DKI terlihat melaju keluar. "Mau ke DPR," ujar Jokowi. (Yus)
Tiba sekitar pukul 13.10 WIB, ia didampingi adik dan rekan-rekannya pun langsung berjalan menuju ke ruang kerja Wakil Gubernur DKI Jakarta Basuki Tjahaja Purnama (Ahok).
Saat Liputan6.com mencoba menanyakan maksud kedatangan tokoh Tanah Abang tersebut, adiknya, Nizar, meminta agar Bang Ucu tidak diwawancara sebelum bertemu Ahok ataupun Jokowi.
"Jangan diwawancara dulu. Ketemu dulu Ahok dan Jokowi," ujar Nizar di Balaikota DKI Jakarta, Jumat (16/8/2013).
Ia mengatakan kedatangan mereka menemui orang nomor 1 dan 2 di Jakarta ini adalah untuk membicarakan permasalahan Pasar Tanah Abang. Bang Ucu yang mengenakan baju khas Betawi serta peci hitam itu tidak berbicara sepatah katapun sambil terus berjalan cepat. Nizar pun mencoba menghalangi wartawan yang ingin mewawancarai Bang Ucu.
"Sama saya aja tanyanya. Untuk lakukan pembicaraan mengenai Tanah Abang agar ada sinergi aja," kata Nizar.
Namun, sesaat Bang Ucu tiba di Balaikota, mobil Toyota Land Cruiser hitam Gubernur DKI Jakarta Joko Widodo bernopol B 1 DKI terlihat melaju keluar. "Mau ke DPR," ujar Jokowi. (Yus)