10 Masalah Kulit Wajah pada Remaja

Berdasarkan penelitian dari Habit & Attitude yang dilakukan oleh Unilever pada 2011, ada 10 masalah kuit yang sering dialami remaja.

oleh Aditya Eka Prawira diperbarui 20 Agu 2013, 14:30 WIB
Masalah jerawat paling banyak dialami remaja. Berdasarkan penelitian dari Habit & Attitude yang dilakukan oleh Unilever pada 2011, ada 10 masalah kuit yang sering dialami kebanyakan remaja.

Pakar perawatan kulit dr. Eddy Karta SpKK mengatakan, masalah kulit pada remaja yang sering dialami adalah masalah kulit wajah yang berjerawat.

"Remaja pada umumnya memiliki 10 masalah pada kulit wajah, terutama masalah minyak dan jerawat," kata dr. Eddy, dalam acara Pond's Complete Solution, di Kota Kasablanka, Jakarta (20/8/2013)

Ia mengatakan, ke-10 masalah tersebut adalah:
  1. Kulit berminyak
  2. Jerawat
  3. Kusam
  4. Berkomedo hitam
  5. Berkomedo putih
  6. Pori-pori besar
  7. Noda bekas jerawat (bintik hitam)
  8. Kulit kasar
  9. Warna kulit tidak merata
  10. Kulit kemerahan akibat terjadinya peradangan.
Ia menyebutkan, kesemua masalah itu semuanya disebabkan adanya perubahan hormon pada remaja. Kondisi tersebut yang menyebabkan produksi minyak berlebih pada wajah, yang membuat para remaja tersebut tampak kusam dan tidak terawat.

"Sangat penting bagi remaja untuk membersihkan wajah secara teratur, dengan pembersih yang diformulasikan khusus untuk wajah cenderung berjerawa," katanya menambahkan.

(Mel/*)

Rekomendasi

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya