Konser This Is It Michael Jackson 'Dipindahkan' ke Indonesia

Konser terakhir Michael Jackson yang gagal digelar karena sang legenda telah tiada akan dipindahkan ke Indonesia.

oleh Liputan6 diperbarui 23 Agu 2013, 20:50 WIB

Ada rencana spektakuler yang menjadi warisan mendiang Michael Jackson (MJ) sebelum tutup usia. Hal tersebut adalah sebuah konser bertajuk This Is It yang sudah dipersiapkannya lebih dari 50 persen. Tak ayal, kepergiannya sontak membuat impian para fanatik MJ untuk menjadi saksi pertunjukan megah itu pun kandas.

Jika ada yang sangat diinginkan para penggemar MJ, tentulah menyaksikan konser teranyar tersebut. Kehadiran sosok seorang impersonator Michael Jackson nomor satu dunia bernama Kenny Wizz menjadi pengobat rindu. Semenjak kematian sang idola, kepiawaian Kenny Wizz  dalam meniru gaya dan suara Michael Jakson pun menjadi perhatian.

Demi mewujudkan keinginan itu, Promotor Mediatama Cipta Citra (MC Pro Enterprise) telah menggandeng promotor asing Showtime Management Australia dan segera memboyong Kenny Wizz beserta para penari profesionalnya untuk memindahkan konser This Is It ke Indonesia.

"Ini akan menjadi sebuah perayaan haul yang tidak biasa. Kami telah mempersiapkan dengan matang mulai dari setting panggung hingga lampu panggung yang beratnya berton-ton," kata Franky Paath selaku Project Director Mediatama CitaCitra dalam bincang santai bersama wartawan di Jakarta, Jumat, (23/8/2013).

Penyelenggaraan konser ini sekaligus menjadi bentuk penghormatan karya-karya sang Raja Pop dunia, pun juga sebagai bentuk dedikasi memperingati hari kelahiran MJ yang jatuh pada 29 Agustus 2013. Jakarta akan menjadi kota penutup dalam rangkaian tur Asia Kenny Wizz tahun ini.

Mengawali perjalanannya di Indonesia, Kenny Wizz akan mengguncang lantai Jatim Expo Surabaya (31 Agustus 2013). Terus tancap gas, Wizz dan rombongan kru berhelat ke Makassar di Clarion Hotel (2 September 2013).  Kemudian menuju Balikpapan Sport and Convention Center (4 September 2013).  Hingga bermuara di Skenoo Hall Gandaria City, Jakarta, 7 September 2013.

Meski menjanjikan tontonan yang tidak biasa, Mediatama Cipta Citra tak lantas mematok tiket konser dengan harga tinggi.  Kategori penonton akan dibagi menjadi tiga kelas. Platinum dihargai Rp 600 ribu, Gold Rp 360 ribu, dan Festival Rp 200 ribu.(Asw)

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya