Tim pemenangan pasangan cagub dan cawagub Khofifah Indar Parawansa dan Herman S Sumawiredja siap siaga untuk mengawasi adanya kecurangan dalam Pilkada Jawa Timur. Tim sukses Khofifah mengantisipasi agar peristiwa Pilgub 2008 tak terulang lagi.
"Tim terus besiaga untuk memantau kecurangan yang mungkin terjadi pada masa tenang kampanye. Hal ini untuk mengantisipasi hal buruk yang akhirnya mengalahkan Ibu Khofifah pada pemilihan gubernur pada tahun 2008 lalu," ungkap juru bicara tim sukses Khofifah-Herman, Ahmad Millah di kediaman Khofifah Indar Parawansa, Jalan Jemur Sari VIII No. 24, Surabaya, Jawa Timur, Rabu (28/8/2013).
Millah menegaskan, kubunya tidak ingin kekalahan akibat rival bermain politik uang kembali menimpanya seperti yang terjadi pada Pilkada Jatim 2008 lalu.
Sikap siaga ini bertujuan untuk mencegah terjadinya money politicsyang bisa mencuri jumlah suara, yang seharusnya diberikan kepada Khofifah-Herman malah hilang karena telah dibeli dan diberikan kepada pasangan cagub lain.
"Penerapan kecurangan ini berdampak. Bisa mengurangi sampai 200 suara untuk Ibu Khofifah. Dan itu merugikan sekali," papar Millah. Pada 2008 lalu, Khofifah berpasangan dengan Mudjiono maju hingga putaran kedua Pilgub Jatim. Tetapi, pasangan ini dikalahkan Soekarw-Saefullah Yusuf.
Pantauan Liputan6.com, lokasi kediaman Khofifah semakin ramai dipadati para keluarga dan simpatisan yang hendak memberikan dukungan.
Di depan rumah cagub yang disebut-sebut Jokowi-nya Jawa Timur itu, terlihat banyak motor yang terparkir. Tak lupa, spanduk juga terus terpasang dengan cover foto Khofifah-Herman yang diapit foto Muhaimin Iskandar serta Basa Alim Tualeka. (Riz/Ism)
Tim Khofifah Antisipasi `Hal Buruk` Pilgub 2008
Ahmad Millah selaku juru bicara Khofifah-Herman menjelaskan, timnya akan terus memantau kecurangan, termasuk money politic.
diperbarui 28 Agu 2013, 09:32 WIBAdvertisement
Advertisement
POPULER
1 2 3 4 5 6 7 8 9 10
Berita Terbaru
Tips Agar Anak Mau Makan Nasi: Panduan Lengkap untuk Orang Tua
Tips Pacaran Langgeng: Panduan Lengkap Menjalin Hubungan Awet dan Harmonis
Harga Minyak Dunia Melesat Tersengat Memanasnya Perang Ukraina-Rusia
41 Tips Langsing yang Efektif untuk Turunkan Berat Badan
Tips Lancar BAB: Panduan Lengkap Mengatasi Sembelit Secara Alami
Ketika Guru Mendidik Murid di Bawah Bayang-Bayang Tuntutan Hukum Orangtua
Ariana Grande Main Film Wicked, Berhasil Perankan Karakter Glinda yang Jadi Impiannya
Ustadz Das’ad Latif Bahas Sedekah dan Istri ‘Kelinci’, Jemaah Terpingkal-pingkal
Top 3 News: Kapolda Sumbar Sebut Kabag Ops Tembak Mati Kasat Reskrim Solok Selatan dari Jarak Dekat
Tips Mencintai Diri Sendiri: Panduan Lengkap Menuju Kebahagiaan Sejati
Tips Mencuci Baju Putih: Panduan Lengkap Menjaga Kecerahan Pakaian
Tips Berkendara Saat Hujan untuk Keselamatan Optimal di Jalan