Komite Akui 10 Peserta Konvensi Usul dari Majelis Tinggi Demokrat

Hanya satu nama yang merupakan usulan komite yakni Anggota BPK Ali Masykur Musa.

oleh Riski Adam diperbarui 31 Agu 2013, 12:24 WIB
Anggota Komite Konvensi Capres Partai Demokrat, Hinca Pandjaitan membenarkan bahwa dari 11 nama peserta konvensi yang telah ditetapkan, 10 nama diantaranya merupakan usulan Majelis Tinggi partai bintang mercy tersebut. Hanya satu nama yang merupakan usulan komite yakni Anggota BPK Ali Masykur Musa.

"Awalnya ada 10 nama yang merupakan rekomendasi dari Majelis Tinggi, tapi Majelis Tinggi dipersilakan komite untuk menambah dan ada satu dari Komite Konvensi yaitu Ali Masykur Musa," kata Hinca dalam diskusi di Warung Daun, Cikini, Jakarta, Sabtu (31/8/2013).

Hinca menjelaskan, ada beberapa nama yang diusulkan anggota komite namun setelah memenuhi undangan beberapa menolak mengikuti konvensi, seperti mantan Ketua Mahkamah Konstitusi (MK) Mahfud MD, Mantan Wakil Gubernur Jawa Tengah Rustriningsih, dan CEO Lion Air Rusdi Kirana.

"Muncul nama-nama di antara kita (anggota komite) ketika berdialog. Setelah dipanggil ada yang bersedia, ada yang tidak. Salah satunya Seperti Pak Mahfud," ungkapnya.

Sebelumnya, surat keputusan dan ketetapan tentang peserta konvensi capres Partai Demokrat, telah dibacakan oleh Sekretaris Komite Konvensi Demokrat, Suaidi Marasambessy. "Surat keputusan komite konvensi capres Partai Demokrat No 04/SK komite/VII/2013 Penetapan peserta konvensi PD telah diputuskan penetapannya oleh majelis tinggi PD," kata Suaidi, kemarin di wisma kodel Jakarta.

Suaidi menjelaskan, Setelah dari tanggal 27-29 Agustus 2014 melakukan tatap muka dengan peserta konvensi, maka komite memutuskan dan menetapkan yang menjadi peserta konvensi capres Partai Demokrat sebanyak 11 orang. Berikut nama-nama peserta konvensi capres Partai Demokrat:

1. Ali Masykur Musa
2. Anies Baswedan
3. Dahlan Iskan
4. Dino Patti Djalal
5. Endriartono Sutarto
6. Gita Wirjawan
7. Hayono Isman
8. Irman Gusman
9. Marzuki Alie
10. Pramono Edhie Wibowo
11. Sinyo Haris Sarundajang

(Mut)

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya