Bentrokan Real Sociedad dan Atletico Madrid yang diegalar di Estadio Municipal de Anoeta, Senin (2/9/2013) WIB akan mempertemukan dua striker yang sedang mendapat sorotan. Carlos Vela yang jadi tumpuan Sociedad dan David Villa sebagai bomber baru Los Rojiblancos bakal adu kemampuan khususnya dalam urusan mencetak gol.
Saat ini, Vela seakan mampu menemukan permainan terbaiknya. Pemain yang dalam beberapa musim dipinjamkan Arsenal ke banyak klub, kini telah resmi bergabung dengan Sociedad. Vela direkrut dengan nilai transfer 3,8 juta euro atau setara Rp 56 miliar. Namun meski berharga murah, pemain kebangsan Meksiko itu sukses tampil brilian bersama kubu La Erreala.
Di dua pekan La Liga, Vela selalu bisa menorehkan gol. Yang pertama ia raih saat laga pembuka kontra Getafe, 17 Agustus lalu. Kemudian gol berikutnya ia cetak saat menyelamatkan Sociedad dari kekalahan waktu melawan Elche, 24 Agustus kemarin.
Di ajang Liga Champions, Vela sukses jadi pahlawan timnya. Pada laga playoff kontra Olympique Lyon, 28 Agustus lalu, pemain yang baru berusia 24 tahun itu mampu memborong dua gol dan meloloskan Sociedad ke babak penyisihan grup turnamen paling bergengsi di benua Eropa.
Sementara itu, di tempat berbeda David Villa belum mampu membuktikan bakatnya secara keseluruhan. Dalam dua pertandingan La Liga, Villa belum bisa menorehkan satu gol. Namun di ajang Piala Super Spanyol, pria berusia 31 tahun itu berhasil mencetak satu gol ke gawang mantan timnya, Barcelona.
Kini, Villa berkesempatan membuktikan diri dengan meraih gol perdana di La Liga musim ini. Ia berada dalam kondisi fit ketimbang lawannya yang Kamis kemarin harus melewati babak playoff Liga Champions. Jika mampu berada dalam kondisi prima, bukan tak mungkin Villa akan mengantarkan Atletico ke jalur kemenangan.
Jika Villa dan timnya menang, mereka bisa menyodok Barca di puncak klasemen. Namun apabila Vela Cs yang menang, maka mereka yang kini ada di peringkat tujuh berpeluang untuk menyingkirkan Atletico dari posisi dua klasemen sementara.
Baca juga:
* <a href="http://bit.ly/12YYgJN">Lagi, Casillas Jadi Pengangguran</a>
* <a href="http://bit.ly/14O8yNY">Arsenal Bidik Striker Lille</a>
* <a href="http://bit.ly/18tPbr5">Rooney Terancam Absen Lawan Liverpool</a>
* <a href="http://bit.ly/15HLRer">MU dan Arsenal Bergerak Memburu Kaka</a>
* <a href="http://bit.ly/1dvrqGa">Liverpool Kejar Pemain Berjulukan `Pirlo Baru`</a>
* <a href="http://bit.ly/15rDkrF">MU Siapkan Rp 1,3 T Untuk Boyong Empat Pemain Ini</a>
Bisakah Vela Lampaui Villa?
Carlos Vela sedang merangkak ke penampilan terbaik. Sedangkan David Villa, ia ingin menunjukkan kalau bakatnya belumlah habis.
diperbarui 01 Sep 2013, 07:00 WIBAdvertisement
Advertisement
POPULER
1 2 3 4 5 6 7 8 9 10
Berita Terbaru
CEO Nvidia Ajak Anak Muda Manfaatkan AI untuk Mudahkan Pekerjaan
Top 3 Islami: 2 Sholat Sunnah yang Pahalanya Diborong meski Hanya Sholat Fardhu Kata Buya Yahya, Momen Gus Baha Ditegur Istri
Memahami Senium Adalah Fase Penting dalam Kehidupan Wanita
Penjualan Roda Dua Lagi Lesu, Honda Tetap Stabil Pimpin Pasar Sepeda Motor
Cuaca Hari Ini Jumat 15 November 2024: Jakarta Pagi Berawan Tebal, Malam Hujan Ringan
Memahami Peran dan Tanggung Jawab Order Taker Adalah Kunci Sukses Operasional Hotel
Osteosit Adalah: Sel Tulang Matang yang Berperan Penting dalam Kesehatan Tulang
Prospek Emiten Properti di Tengah Penurunan Suku Bunga
3 Resep Mangga Kocok Susu yang Manis Asamnya Bikin Nagih
Rekomendasi Destinasi Wisata di Lampung Barat
Daftar Incaran Manchester United Bertambah, Harus Siap Melawan Raksasa Prancis
Momen Prabowo Santap Sarapan Pagi Bersama PM Australia di Peru