Universitas Mercu Buana Terima 6200 Mahasiswa Baru

Pada tahun akademik 2013/2014, UMB menerima 6200 mahasiswa baru dari 16 program studi S1, 2 program studi D3, dan 5 program studi S2.

oleh Liputan6 diperbarui 03 Sep 2013, 08:31 WIB
Citizen6, Jakarta: Dengan mengusung tema "Tingkatkan Prestasi Menuju Kemandirian Bangsa", acara Dunia Kampus Universitas Mercu Buana 2013 menerima kurang lebih 6200 mahasiswa baru dari 16 program studi untuk tahun akademik 2013/2014.

Acara yang berlangsung selama 2 hari, terhitung sejak 29-30 Agustus 2013 ini diikuti mahasiswa baru, yang diawali dengan pelatihan baris-berbaris yang dipimpin para anggota dari Tentara Nasional Indonesia (TNI).

Endi Rekati, selaku Direktur Kemahasiswaan Universitas Mercu Buana mengatakan,"Kegiatan perpeloncoan dan sejenisnya itu ditiadakan. Boleh ada kegiatan tertentu dalam rangka penerimaan mahasiswa baru, namun harus dilakukan dalam kerangka akademik dan dilaksanakan oleh pimpinan universitas."

Selain itu dalam Dunia Kampus 2013 Universitas Mercu Buana sangat menghargai keberadaan mahasiswa, dengan cara bekerja sama dengan mahasiswa untuk mengadakan acara Dunia Kampus (DK). Hal ini merupakan masa orientasi. Pihak yang berhak melakukan orientasi kepada mahasiswa baru adalah sudah jelas orang yang mengenal kampus dan memiliki IPK bagus dan tidak pernah mendapat sanksi akademik. Acara DK ini murni hanya untuk mengenalkan kepada mahasiswa baru tentang visi misi budaya kerja serta proses belajar mengajar di Universitas Mercu Buana.

Dunia Kampus merupakan permulaan dalam rangka mengenalkan Universitas Mercu Buana. Selanjutnya akan diadakan Mabim atau Masa Bimbingan selama 1 tahun. Di sini para mahasuswa baru akan diberikan wawasan segala sesuatu tentang Universitas Mercu Buana.  

"Kita akan mengadakan acara ini sebulan sekali, yakni setiap Sabtu tidak termasuk masa liburan. Jadi, dalam 1 semester akan diadakan pertemuan Mabim sebanyak 3-4 kali," terang Endi.

Nantinya, selain wawasan tentang akademik yang diberikan kepada mahasiswa baru dalam Mabim, selanjutnya mereka akan diarahkan kepada kegiatan seperti Pelatihan Kreativitas Mahasiswa (PKM), seminar, diskusi mahasiswa, dan penulisan karya ilmiah.

Pembukaan Tahun Akademik Mahasiswa Baru TA 2013/2014, pada Senin 2 September 2013, didahului atraksi penyambutan mahasiswa baru berbentuk peluncuran baner Selamat Datang Mahasiswa Baru oleh anggota Resimen Mahasiswa dan unit kegiatan mahasiswa (UKM) Pecinta Alam Swatala dari ketinggian Gedung Menara UMB sepanjang 35 meter di atas permukaan tanah.

Dalam program tersebut diikuti peluncuran baner selamat datang, bendera Merah Putih, Panji Almamater serta penekanan sirine, oleh Rektor UMB, Dr Ir Arissetyanto Nugroho. Hadir sebagai narasumber kuliah tamu, Prof Ir Purnomo Yusgiantoro, Menteri Pertahanan Republik Indonesia. (Irmulan Santi/Mar).

Irmulan Santi adalah Biro Sekretariat Universitas dan Humas Universitas Mercu Buana dan juga pewarta warga yang bisa dihubungi lewat email: irmulansati@yahoo.co.id

Anda juga bisa mengirimkan artikel disertai foto seputar kegiatan komunitas, Ramadan atau opini Anda tentang politik, kesehatan, keuangan, wisata, social media dan lainnya ke Citizen6@liputan6.com.

Saat ini Citizen6 mengadakan program yang kali ini bertema "Tempat Wisata di Kotaku". Ada merchandise eksklusif bagi 6 artikel terpilih. Syarat dan ketentuan bisa disimak di sini




Rekomendasi

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya