Roh Inovasi Steve Jobs Menghilang dari Apple?

Sepeninggal Steve Jobs, Apple memang seakan kehilangan roh inovasi yang sejak lama jadi ciri khasnya.

oleh Denny Mahardy diperbarui 15 Sep 2013, 09:39 WIB

Apple telah meluncurkan sejajaran produk baru di bawah kepemimpinan CEO Tim Cook. Sayangnya, produk yang diluncurkan Apple ketika di bawah Cook dianggap banyak orang kurang menarik dan tak lagi inovatif.

Sebuah studi menunjukkan bahwa kebanyakan orang menilai Apple sudah kehilangan rohnya. Dari 4.539 orang responden, hanya 10,6% atau 481 orang yang menganggap Apple masih tetap memiliki produk unggulan.

Namun, seperti dilansir Phone Arena yang dikutip Liputan6.com, Minggu (15/9/2013), sekitar 4.048 responden atau 89,4% menyebutkan perusahaan itu membutuhkan sesuatu yang baru dan revolusioner.

Sepeninggal Steve Jobs, Apple memang seakan kehilangan roh inovasi yang sejak lama jadi ciri khasnya. Sosok salah satu pendiri Apple Inc. itu memang telah menjadi pimpinan dan visi dari apa yang dilakukan oleh perusahaannya.

Saat Jobs mengirimkan surat kepada dewan direksi bahwa Cook yang direkomendasikan sebagai penggantinya terkait kemunduran dirinya karena sakit, para pemegang saham dan direksi yakin pilihan Jobs tak salah. Wajar saja bila bulan-bulan awal kepemimpinan Cook, Apple sampai ke titik puncak pencapaiannya.

Perusahaan itu mencapai nilai saham tertinggi sepanjang masa saat Cook baru menduduki kursi CEO Apple. Sayangnya, itu tak bertahan lama. Saham Apple kemudian mengalami penurunan tiba-tiba hingga terperosok.

Android mengambil alih pasar smartphone dan tablet dunia yang sebelumnya dikuasai Apple. Samsung sebagai produsen terbesar perangkat Android saat ini menjadi musuh bebuyutan Apple dan kian mendekati posisi Apple.

Peluncuran iPhone 5S dan iPhone 5C pun disebutkan terasa hambar karena kurangnya inovasi dan terlalu banyak rumor yang beredar di pasaran. Cook juga dianggap lebih mementingkan laba dan pemasaran ketimbang inovasi dalam tubuh Apple. Lalu bagaimana nasib Apple ke depan?

(den/dew)

 

 

Rekomendasi

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya