Untuk pertama kalinya, Indonesia menjadi tuan rumah penyelenggara acara World Robot Olympiad (WRO) 2013. Kontes lomba robotik ini akan diselenggarakan di Ecovention, Ancol pada 15 November mendatang.
Acara ini akan diikuti oleh ribuan peserta dari 36 negara dari seluruh dunia. Dalam ajang tersebut juga bakal hadir pembicara dan praktisi pendidikan dari berbagai sekolah dan universitas dari luar negeri.
Namun sebelum ajang WRO 2013 digelar, lembaga resmi penyalur mainan Lego Education -- Mikrobot -- telah menyelenggarakan perlombaan sejenis di tingkat nasional yaitu Indonesian Robotic Olympiad (IRO) 2013.
Dari ajang ini Mikrobot berhasil menjaring 20 tim. Mereka selanjutnya akan mewakili Indonesia di kancah kompetisi tingkat internasional di WRO 2013.
"Akan disaring menjadi 20 tim. Ke 20 tim ini nantinya akan bertarung di WRO 2013," kata Ketua Penyelenggara IRO 2013 Bambang Rusli melalui keterangan tertulis.
Kompetisi robotik ini diikuti oleh 400 peserta mulai dari tingkat SD, SMP, SMA hingga tingkat umum. Mereka berasal dari berbagai kota besar di Indonesia Jakarta, Bandung, Surabaya, Medan, Bali, Solo, Yogyakarta hingga Tarakan (Kalimantan Utara). Untuk tahun ini, IRO 2013 mengangkat tema "World Hetitage".
IRO 2013 merupakan kompetisi LEGO robotik tahunan, dan tahun ini merupakan ke-10 kalinya IRO diselenggarakan. Kompetisi ini terbadi dalam beberapa kategori lomba sesuai usia peserta, antara lain: Regular Category, Open Category (Kategori Robot Kreatif), S2BOT Category (Kategori Perlombaan Sepak Bola Autonomous) dan WRO GEN II Football (disebut kategori Soccer).
(dew)
Acara ini akan diikuti oleh ribuan peserta dari 36 negara dari seluruh dunia. Dalam ajang tersebut juga bakal hadir pembicara dan praktisi pendidikan dari berbagai sekolah dan universitas dari luar negeri.
Namun sebelum ajang WRO 2013 digelar, lembaga resmi penyalur mainan Lego Education -- Mikrobot -- telah menyelenggarakan perlombaan sejenis di tingkat nasional yaitu Indonesian Robotic Olympiad (IRO) 2013.
Dari ajang ini Mikrobot berhasil menjaring 20 tim. Mereka selanjutnya akan mewakili Indonesia di kancah kompetisi tingkat internasional di WRO 2013.
"Akan disaring menjadi 20 tim. Ke 20 tim ini nantinya akan bertarung di WRO 2013," kata Ketua Penyelenggara IRO 2013 Bambang Rusli melalui keterangan tertulis.
Kompetisi robotik ini diikuti oleh 400 peserta mulai dari tingkat SD, SMP, SMA hingga tingkat umum. Mereka berasal dari berbagai kota besar di Indonesia Jakarta, Bandung, Surabaya, Medan, Bali, Solo, Yogyakarta hingga Tarakan (Kalimantan Utara). Untuk tahun ini, IRO 2013 mengangkat tema "World Hetitage".
IRO 2013 merupakan kompetisi LEGO robotik tahunan, dan tahun ini merupakan ke-10 kalinya IRO diselenggarakan. Kompetisi ini terbadi dalam beberapa kategori lomba sesuai usia peserta, antara lain: Regular Category, Open Category (Kategori Robot Kreatif), S2BOT Category (Kategori Perlombaan Sepak Bola Autonomous) dan WRO GEN II Football (disebut kategori Soccer).
(dew)