Laga Ionikos vs AEK Athens, Suporter Tawuran di Stadion

Suporter Olympiakos dan AEK Athens terlibat bentrokan di Stadion Gipedo Neapolis, Senin waktu setempat.

oleh Bagusthira Evan Pratama diperbarui 17 Sep 2013, 12:00 WIB

Sepakbola Yunani tercoreng dengan aksi kerusuhan yang terjadi di Stadion Gipedo Neapolis, Senin 16 September 2013 waktu setempat. Saat itu, suporter Olympiakos dikabarkan menyerang stadion yang sedang dijadikan tempat laga persahabatan antara Ionikos kontra AEK Athens.

Belum diketahui pasti apa yang jadi penyebab dari insiden penyerangan itu. Namun beredar rumor bahwa suporter Olympiakos sengaja menyerang suporter AEK Athens yang memang dikenal sebagai seteru abadi mereka.

Awalnya, para suporter itu mengamuk di luar stadion. Namun mereka akhirnya bisa menerobos pagar stadion dan masuk ke dalam lapangan pertandingan. Pasukan polisi antihuru-hara langsung bertindak beberapa saat kemudian. Para perusuh akhirnya dapat ditekan mundur keluar lapangan, meski di sisi lain beberapa polisi mendapat serangan dari kembang api yang dilempar oleh suporter Olympiakos.

Sembilan orang yang diduga sebagai biang keladi dari kerusuhan tersebut kabarnya berhasil ditangkap. Belum diketahui pasti berapa banyak korban yang berjatuhan akibat peristiwa mencekam ini. (Vin)

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya