Lepas BBM ke Android & iPhone, Ponsel BlackBerry Masih Laku

Managing Director BlackBerry Indonesia Maspiyono Handoyo optimis penjualan smartphone BlackBerry akan tetap baik di pasaran.

oleh Denny Mahardy diperbarui 19 Sep 2013, 17:16 WIB
BlackBerry Indonesia akhirnya mengumumkan secara resmi ketersediaan aplikasi BlackBerry Messenger (BBM) untuk Android dan iPhone. Meskipun platform instant messaging andalannya itu akan dipakai perangkat bersistem operasi lain, BlackBerry optimis penjualan handset BlackBerry akan tetap diminati.

Managing Director BlackBerry Indonesia Maspiyono Handoyo mengatakan pihaknya tetap optimis penjualan smartphone BlackBerry akan tetap baik di pasaran.

"Kami yakin penjualan produk kami tetap bagus. Seperti bank BCA, waktu buka akses ATM ke ATM Bersama ternyata gak mempengaruhi bahkan malah makin menanjak," kata Maspiyono yang ditemui tim Tekno Liputan6.com di Foundry 8, Jakarta, Kamis (19/9/2013).

Maspiyono juga menambahkan bahwa platform mobile BlackBerry 10 merupakan salah satu kekuatan yang bisa diandalkan BlackBerry untuk berkompetisi dengan platform lainnya. Sejumlah handset dengan sistem operasi BB 10 yang sudah diluncurkan di pasar antara lain, BlackBerry Z10, Q10 dan Q5.

BlackBerry juga baru saja meluncurkan perangkat terbarunya, BlackBerry Z30, sebagai salah satu ponsel pintar andalan. Saat ini, pengguna smartphone BlackBerry di seluruh dunia mencapai 72 juta. (den/dew)

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya