Sofia Vergara Bisa Tidur Telanjang, Tapi Tidak Tanpa Kaos Kaki

Sofia Vergara rupanya tidak bisa tidur tanpa kaos kaki. Sofia mengaku bisa saja tidur tanpa pakaian alias bugil, tapi tidak tanpa kaos kaki.

oleh Ferry Noviandi diperbarui 27 Sep 2013, 19:30 WIB
Sofia Vergara rupanya tidak bisa tidur tanpa kaos kaki. Sofia mengaku bisa saja tidur tanpa pakaian alias bugil, tapi tidak tanpa kaos kaki.

Hal itu diungkapkan bintang serial Modern Family ini ketika tampil dalam acara bincang-bincang Live! With Kelly & Michael di New York, Rabu (25/9/2013).

"Aku tidak tahu, aku tidak bisa tidur. Maksudku, aku bisa tidur dengan telanjang, tapi tidak bisa tidur tanpa kaos kaki," kata Sofia, seperti dikutip dari Gossipcenter.

Tampil di acara Live! With Kelly & Michael, janda satu anak kelahiran 10 Juli 1972 itu tampil memesona. Kekasih Nick Loeb itu mengenakan gaun berwarna merah dengan kaki dibalut stoking hitam, sepatu hitam dan menenteng tas hitam saat berjalan ke studio.

Penampilan Sofia yang disebut sebagai perempuan terseksi yang tampil di televisi ini mengingatkan kita ketika Sofia tampil begitu anggun dalam acara 65th Primetime Emmy Awards, beberapa hari lalu.

Tag Terkait

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya