Surprise untuk Sylvia Fully di Panggung Miss Celebrity Bandung

Sebuah kehebohan terjadi di paggung Miss Celebrity Indonesia Bandung. Sylivia Fully dibuat jengkel oleh Al Moenir Rahmat, ketua dewan juri.

oleh Rommy Ramadhan diperbarui 29 Sep 2013, 17:15 WIB
Sebuah kehebohan terjadi di paggung final Miss Celebrity Indonesia 2013 kota Bandung. Sylivia Fully dibuat jengkel oleh Al Moenir Rahmat, ketua dewan juri.

Moenir meminta Sylvia Fully yang menjadi Miss Celebrity Indonesia 2010 untuk memberikan contoh akting yang baik untuk para peserta dan penonton yang hadir di Bandung Indah Plaza (BIP), Minggu (29/9/2013).

Yang menjadi lawan mainnya adalah pesinetron Ryan Delon. Tapi berkali-kali akting Sylvia dianggap salah oleh Moenir. Hasilnya Sylvia harus mengulang adegan berkali-kali. Meski aktingnya sudah total, tapi Sylvia dianggap tidak becus mengeluarkan kemampuan aktingnya.

"Kok aku salah terus," kata Sylvia Fully, sudah mulai frustasi. "Apa aku harus ikut audisi lagi nih?," wajah Sylvia Fully sudah mulai memerah. Terlihat kalau ia kesal dan emosi.

Di tengah emosinya yang bergejolak, tahu-tahu dari belakang panggung muncul segerombolan orang membawa kue tart dengan lilin yang menyala. Mereka menyanyikan lagu Selamat Ulang Tahun.

"Yeaaaa, surprise... Hari ini Sylvia Fully ulang tahun," kata Moenir. Sontak Sylvia menangis. "Ini beneran lho. Saya nangis bukan akting," katanya.

Ternyata yang datang adalah teman-teman dan keluarga Sylvia Fully. "Iya ini sahabat dan keluarga saya," ujar Sylvia Fully. "Iya, saya ulang tahun ke-25 hari ini," sambung bintang film Perahu Kertas ini.

Dalam kesempatan itu, Miss Celebrity 2010 itu malah memberikan hadian kepada sang bunda. "Ini sebuah bentuk terima kasihku untuk mama yang sudah sangat baik menjaga dan membimbingku," ucap Sylvia Fully terisak.

Berada di panggung Miss Celebrity membuat Sylvia Fully senang. "Karena saya juga lahir dari panggung ini," jelasnya. (fei)

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya