Chloe Bennet Bantah Kencan dengan Austin Nichols

Chloe Bennet dan Austin Nichols merupakan pasangan yang paling romantis sejak awal September 2013.

oleh Liputan6 diperbarui 30 Sep 2013, 11:45 WIB
Pasangan Chloe Bennet dan Austin Nichols terlihat romantis kala keduanya terlihat selalu bersama-sama diberbagai kesempatan di Los Angeles. Bahkan, mereka bisa dibilang pasangan yang paling romantis sejak awal September 2013.

Banyak pujian yang dilontarkan oleh Bennet untuk pemain One Tree Hill tersebut. "Dia pria yang sangat bagus. Dia juga cute," terang Bennet seperti diberitakan Contactmusic, Senin (30/9/2013).

Sayangnya, Bennet membantah kalau mereka tengah menjalin hubungan asmara. "Kami berteman baik. Kami bertemu di LA, dan hanya untuk nongkrong," terangnya kepada UsMagazine.com.

Bennet baru saja berpisah dari kekasihnya, Nashville, pemain drama seri. Sementara, Austin Nichols memulai karirnya sebagai salah satu pemain di saluran televisi HBO untuk drama seri John From Cincinnati. Dia pun bermain dalam film The Day After Tomorrow dan Wimbledon.(Mer)




POPULER

Berita Terkini Selengkapnya