Setelah dipastikan tersedia untuk pasar Indonesia, layanan Google Play Books kini mulai bisa diakses. Layanan buku digital yang bisa diunduh secara gratis dan berbayar tersebut mulai hari ini sudah bisa dinikmati oleh pengguna perangkat Android di Tanah Air.
Layaknya menu aplikasi dalam Google Play Store, di toko buku digital ini Anda juga akan menemukan banyak judul buku sesuai kategori tertentu. Mulai dari kategori Biografi, Bisnis, buku bacaan anak, Komputer dan Teknologi, Memasak, Fiksi, Bahasa Asing, Kesehatan, Sejarah, Science, hingga Panduan Wisata.
Jika bingung mengenai pilihan buku yang hendak diunduh, Anda juga bisa melihat rekomendasi editor untuk beberapa judul buku yang menarik. Asyiknya, untuk buku berbayar semua transaksi sudah dalam Rupiah.
Selain bisa membeli satu buku full dengan atau tanpa diskon, Anda bisa melihat sample semua buku yang tersedia di Play Books. Sebelumnya pastikan Anda sudah memasukkan nomor kartu kredit sebagai salah satu persyaratan pembayaran.
Layaknya toko aplikasi Play store, Anda juga bisa menemukan ribuan judul buku yang bisa diunduh secara cuma-cuma. Untuk saat ini kategori buku fiksi dan cerita anak masih mendominasi kategori unduh gratis.
Jadi mari tingkatkan hobi membaca untuk mendapatkan pengetahuan yang lebih luas. Selamat membaca! (vin)
Google Play Books Sudah Resmi Tersedia di Indonesia
Google Play Books akhirnya bisa diakses di Indonesia. Menariknya, semua transaksi di layanan ini sudah dalam Rupiah.
diperbarui 30 Sep 2013, 16:15 WIBAdvertisement
Advertisement
POPULER
1 2 3 4 5 6 7 8 9 10
Berita Terbaru
PTPN Putar Otak Gapai Swasembada Gula di 2028
200 Nama Unik untuk Bayi Perempuan dan Laki-Laki, Lengkap dengan Artinya
6 Potret Rano Karno dan Pramono Anung ke Rumah Anies Baswedan, Ngopi Plus Sarapan Lontong Sayur
Timnas Day Indonesia vs Jepang: Kalah Biasa, Seri Mengejutkan, Kemenangan Luar Biasa!
Doa Menurut Primbon Jawa Meluluhkan Hati Seseorang: Panduan Lengkap
Selain Obesitas Orang yang Jarang Olahraga Alias Mager Berisiko Tinggi Kena Saraf Kejepit, Kok Bisa?
Daftar DPO Kasus Judi Online yang Libatkan Oknum Pegawai Komdigi Bertambah
Perkuat Kolaborasi, Yayasan Pundi Amal Peduli Kasih SCTV-Indosiar Gelar YPP Award 2024
Sambil Minum Es Kelapa, Abang Justin Hubner Nongol di SUGBK Dukung Adiknya Bela Timnas Indonesia vs Jepang
Golok Menurut Primbon Jawa: Makna Mistis dan Filosofis
Begini Nasib Pembangunan Jalan Tol Terpanjang Indonesia di Era Prabowo
Mengenal Venom: Karakter Antihero Marvel yang Melegenda