Menteri Dalam Negeri (Mendagri) Gamawan Fauzi mengaku menegur Wakil Gubernur DKI Jakarta Basuki Tjahaja Purnama atau Ahok terkait kisruh Lurah Lenteng Agung Susan Jasmine Zulkifli. Gamawan langsung mengirim pesan singkat kepada Ahok setelah diminta belajar konstitusi.
"Iya saya SMS dia, nggak apa-apa. Hanya mengingatkan saja," ujar Gamawan usai mengikuti upacara hari kesaktian Pancasila di Monumen Pancasila Sakti Lubang Buaya, Jakarta, Selasa, (1/10/2013).
Apa saja isi SMS tersebut? Gamawan enggan untuk mengutarakannya. Ia hanya menjawab pertanyaan tersebut dengan singkat. "Nggak apa-apa, mengingatkan saja supaya sama-sama membangun negeri," ujar Gamawan.
Pesan singkat Gamawan itu terungkap dari Ahok sendiri. Ahok mengatakan, SMS dari Gamawan cukup panjang dan berisi banyak penjelasan serta klarifikasi atas ucapannya terkait kisruh lurah Susan.
"Sudah ditegur, biasa saja. Hehehe... Tadi dia (Mendagri) SMS. Beliau merasa tidak bermaksud seperti itu. Panjang SMS-nya. Soalnya balas membalas SMS-nya," kata Ahok di Balaikota DKI Jakarta, 27 September lalu.
Selain itu, Ahok juga menyatakan tidak setuju dengan permintaan Gamawan untuk memindahkan Lurah Lenteng Agung, Susan Jasmine Zulkifli yang kerap didemo warga.
Menurut Ahok, jika Gamawan khawatir kinerja Susan menurun karena diprotes warga dan harus dipindahkan, Presiden Susilo Bambang Yudhoyono yang juga kerap didemo juga harus dipindahkan alias turun.
"Kenapa tidak suruh pindahkan Pak SBY yang sering didemo juga? Ya dong. Saya khawatir kinerja pak SBY juga turun. Karena banyak yang demo kan. Kalau begitu musti diganti juga dong," ujar Ahok. (Riz/Ism)
Mendagri Akui Tegur Ahok
Mendagri Gamawan Fauzi mengaku dirinya menegur Wagub DKI Jakarta Basuki T Purnama alias Ahok.
diperbarui 01 Okt 2013, 09:47 WIBAdvertisement
Advertisement
POPULER
1 2 3 4 5 6 7 8 9 10
Berita Terbaru
Taylor Sander Bakal Merapat ke LavAni di Proliga 2025
4 Pemain Manchester United yang Mungkin Diangkut Ruud van Nistelrooy ke Leicester City
Peta Politik Parpol Pilkada 2024, KIM Plus Menang Telak atas PDIP?
Sejarah Singkat Museum Gedong Kirtya di Buleleng
Insiden Handball Kiper Manchester United Jadi Kontroversi, Kapten Bodo/Glimt Bocorkan Perbincangan Wasit
Cara Membuat Asinan Rambutan yang Segar dan Lezat
KPU RI Sebut Partisipasi Pemilih di Pilkada 2024 Tak Sampai 70 Persen
80 Petugas Pencatatan Stok Karbon Mangrove Jalani Pelatihan di Yogyakarta
Komite Wasit PSSI Komentari Performa Wasit di Liga 1 dan 2: Sebut Sudah Ada Peningkatan
Link Nonton Wolf Warrior (2015) di Vidio, Film Aksi Mandarin yang Dibintangi Sutradara Wu Jing
Mengenal Raja Hujan Meteor Geminid dan Tempat Asalnya
350 Meme Quote Lucu dan Inspiratif untuk Berbagai Situasi