Mike Mohede masih belum puas dengan berat badannya saat ini. Padahal, Mike sekarang terbilang lebih langsing ketimbang saat pertama kali muncul sebagai penyanyi beberapa tahun lalu.
"Penampilan ingin lebih singset aja. Biar bisa pilih-pilih pakaian, jadi banyak pilihan. Kalau di atas panggung juga stamina lebih terjaga," kata Mike ditemui di kawasan Kebon Jeruk, Jakarta Barat, Selasa (1/10/2013).
Tapi, Mike enggan menyebut berapa bobotnya sekarang. Pastinya, jebolan ajang pencarian bakat ini sudah punya angka kapan dirinya akan berhenti melakukan diet.
"Aku nggak mau publikasikan berat badan aku. Pokoknya target aku mau jadi 90an kilogram deh. Semoga, dan tetep semangat," ucapnya tersenyum.
Untuk memuluskan rencananya itu, Mike lebih suka menjalani dengan cara-cara yang alami. Dia ogah mengonsumsi obat penghilang rasa lapar atau semacamnya.
"Paling aku itu memakai pola hidup sehat kayak jaga makan. Terus konsen juga sama olahraga," ujarnya.(Yaz/Mer)
"Penampilan ingin lebih singset aja. Biar bisa pilih-pilih pakaian, jadi banyak pilihan. Kalau di atas panggung juga stamina lebih terjaga," kata Mike ditemui di kawasan Kebon Jeruk, Jakarta Barat, Selasa (1/10/2013).
Tapi, Mike enggan menyebut berapa bobotnya sekarang. Pastinya, jebolan ajang pencarian bakat ini sudah punya angka kapan dirinya akan berhenti melakukan diet.
"Aku nggak mau publikasikan berat badan aku. Pokoknya target aku mau jadi 90an kilogram deh. Semoga, dan tetep semangat," ucapnya tersenyum.
Untuk memuluskan rencananya itu, Mike lebih suka menjalani dengan cara-cara yang alami. Dia ogah mengonsumsi obat penghilang rasa lapar atau semacamnya.
"Paling aku itu memakai pola hidup sehat kayak jaga makan. Terus konsen juga sama olahraga," ujarnya.(Yaz/Mer)