Vucinic dan Tevez Siap Main Lawan Galatasaray

Striker Mirko Vucinic dan Carlos Tevez kemungkinan masuk dalam starting XI Juventus kontra Galatasaray di penyisihan Grup B Liga Champions.

oleh Liputan6 diperbarui 02 Okt 2013, 16:35 WIB
Juventus akan menjamu Galatasaray pada matchday kedua penyisihan Grup B Liga Champions di Juventus Stadium, Kamis (3/10/13) dinihari WIB. Klub besutan Antonio Conte itu mengemas hasil lumayan di laga perdana setelah bermain 1-1 melawan tuan rumah Kopenhagen. Sementara Galatasaray justru dibantai tamunya Real Madrid 1-6.

Menghadapi Galatasaray yang kini dilatih Roberto Mancini, pelatih Antonio Conte dikabarkan bisa memainkan dua striker andalannya, yakni Mirko Vucinic dan Carlos Tevez. Seperti dilansir Football Italia, Rabu (2/10/13), Vucinic telah pulih setelah berjuang untuk kembali bugar dalam beberapa pekan terakhir. Sedangkan Tevez yang cedera pergelangan kaki ketika Juve mengalahkan Torino 1-0 pada akhir pekan lalu juga telah pulih.

Sementara itu, Andrea Pirlo yang sempat diistirahatkan melawan Torino akan kembali menjadi jenderal lapangan tengah Juve. Pirlo akan ditemani Paul Pogba dan Claudio Marchisio.

Galatasaray di bawah Mancini kemungkinan akan memainkan skema 4-2-3-1. Didier Drogba yang bermain sebagai striker tunggal akan didukung Wesley Sneijder, Aydin Yilmaz, dan Bruma.

Perkiraan susunan pemain

Juventus: Buffon; Barzagli, Bonucci, Chiellini, Lichtsteiner, Vidal, Pirlo, Pogba, Asamoah, Vucinic, Tevez.

Galatasaray: Muslera, Riera, Chedjou, Semih Kaya, Eboue, Felipe Melo, Selcuk Inan, Bruma, Sneijder, Aydin Yilmaz; Drogba.





POPULER

Berita Terkini Selengkapnya