Tidak puas hanya membuat perangkat smartphone dan tablet, sejumlah perusahaan kelas dunia pun merilis perangkat pintar lainnya. Perangkat tersebut lebih dari sekedar bisa mengecek email atau memberikan notifikasi, namun mampu menggantikan fungsi smartphone atau tablet.
Menariknya, bukan hanya perusahaan teknologi saja yang memproduksi perangkat pintar yang bisa langsung dikenakan oleh pemiliknya. Sehingga perangkat pintar ini bukan hanya bisa digunakan layaknya perangkat pintar pada umumnya, namun juga mampu terhubung dengan jaringan internet dan fungsi pintar lainnya.
Advertisement
Berikut 6 perangkat pintar yang bisa dikenakan oleh sang pemilik atau wearable device mengutip laman Business Insider, Kamis (3/10/2013).
1. Google Glass
Google menjadi perusahaan teknologi pertama yang secara resmi memperkenalkan perangkat kacamata pintar. Meskipun belum mulai dipasarkan secara komersil, namun kalangan terbatas seperti developer dan mitra Google sudah bisa mencicipi kacamata yang kabarnya bisa digunakan untuk memotret dan terhubung dengan jaringan internet.
Advertisement
2. Samsung Galaxy Gear
Sukses dengan tablet dan smartphone berbasis Android seakan menantang Samsung untuk menghadirkan perangkat pintar lainnya. Bersamaan dengan waktu rilis Galaxy Note 3 di Berlin, Samsung pun memperkenalkan smartwatch berbasis Android pertama yang bertajuk Galaxy Gear.
Samsung menyebut Galaxy Gear bisa digunakan sebagai layar kedua untuk menjalankan sejumlah fungsi smartphone. Diawal kehadirannya, Galaxy Gear bisa terhubung dengan phablet Galaxy Note 3. Kedepannya smartwatch perdana Samsung ini disebut akan kompatibel dengan semua smartphone Android.
3. Apple iWatch
Seakan tidak mau kalah saing dengan Google, Apple pun dikabarkan tengah mempersiapkan sebuah jam tangan pintar. Layaknya iPhone, iPod touch dan iPad, iWatch kabarnya juga akan didukung dengan prosessor M7 yang hemat daya.
Meskipun terkesan sama dengan jam tangan pintar besutan Nike, Samsung, atau Sony sejumlah pihak memprediksi Apple akan memberikan sentuhan yang membedakan iWatch dengan smartwatch lainnya.
Advertisement
4. Smartwatch Pebble
Jam tangan pintar yang diproduksi setelah melalui proses kampanye pengumpulan dana di Kickstarter ini sukses menjual lebih dari 85 ribu unit. Smartwatch Pebble didukung dengan CPU Cortex-M3 dari ST Microeletronics menggunakan layar TFT berukuran 1,26 inci.
5. Nike FuelBand
Dikenal sebagai produsen pembuat peralatan dan kostum olahraga, Nike pun merilis perangkat pintar yang bisa dikenakan oleh sang pemilik. Dengan menggandeng Apple, Nike FuelBand dapat terintegrasi dengan software iOS yang disematkan dalam iPhone, iPod touch dan iPad.
Menariknya, CEO Apple Tim Cook pernah pamer dengan mengenakan Nike FuelBand sebagai bukti jika dirinya mendukung perusahaan yang berfokus bisa mengubah perilaku sang pemakai.
Advertisement
6. Jawbone UP
Jawbone mendesain gelang stylis yang bisa mendeteksi mood Anda setiap harinya. Gelang pintar ini juga akan memaksimalkan aktivitas dan meningkatkan pola hidup sehat Anda.
Untuk memaksimalkan fungsi gelang pintar ini, Jawbone UP teritegrasi dengan aplikasi di iPhone dan smartphone Android. Hal ini memudahkan sang pengguna untuk memantau pola hidup sehat yang tengah dijalaninya. (vin/dew)