Kedatangan Obama ke APEC Masih Tanda Tanya

Presiden Amerika Serikat (AS) Barrack Obama masih dijadwalkan bakal menghadiri KTT APEC pada 5-8 Oktober 2013 di Nusa Dua, Bali.

oleh Fiki Ariyanti diperbarui 03 Okt 2013, 12:53 WIB
Presiden Amerika Serikat (AS) Barrack Obama dijadwalkan bakal menghadiri KTT APEC pada 5-8 Oktober 2013 di Nusa Dua, Bali. Namun, tersiar kabar Obama membatalkan rencananya karena kondisi pemerintahannya yang sedang labi.

Namun Ketua APEC Business Advisory Council (ABAC) menepis hal ini. Obama diperkirakan masih tetap menghadari APEC 2013.

"Insya Allah, dia (Obama) hadir," tutur Wisnu singkat dan bergegas melanjutkan meeting ABAC di Hotel Ayana, Jimbaran, Bali, Kamis (3/10/2013).

Sebelumnya, Wakil Ketua Panitia APEC 2013, Chairul Tanjung mengatakan, sampai dengan kemarin (2/10/2013), Kementerian Luar Negeri, Kementerian Besar AS dan secret service-nya masih menyatakan kehadiran Obama ke APEC.

"Kita tunggu saja, memang ada permasalahan internal di negara yang bersangkutan. Jadi kami monitor terus, tapi panitia masih menerima konfirmasi kehadirannya," papar dia. (Fik/Nur)

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya