Belum lama ini sebuah situs bernama Silk Road tiba-tiba menjadi bahan perbincangan banyak orang. Awalnya situs berjenis toko online ini tampak normal seperti kebanyakan e-commerce pada umumnya. Namun ternyata, situs tersebut memperjualbelikan berbagai barang haram seperti narkoba dan senjata api ilegal secara online.
Menurut yang dilansir laman The Verge, Kamis (3/10/2013), biro agen rahasia Federal Bureau of Investigation (FBI) Amerika Serikat telah resmi menyatakan ditutupnya situs Silk Road. Bersamaan dengan itu, Ross William Ulbricht, seorang pria berumur 29 tahun yang disinyalir sebagai pemilik situs tersebut pun telah ditangkap di New York.
Pihak kejaksaan wilayah New York yang menangani kasus ini juga telah mengeluarkan pernyataan yang menjelaskan bahwa Ulbricht akan didakwa dengan sejumlah pasal pelanggaran hukum di antaranya adalah perdagangan narkotika, kepemilikian senjata, peretasan komputer, dan pencucian uang.
Silk Road sendiri diketahui telah beroperasi sejak tahun 2011 silam. Ulbricht yang dikenal sebagai seorang ahli kimia dan hacker menggunakan situs ini untuk memperdagangkan narkoba, senjata api ilegal, berbagai informasi hacking, hingga jasa pembunuh bayaran.
Bahayanya, hingga saat ini tercatat sudah ada 900 ribu anggota aktif situs ini yang kerap melakukan berbagai transaksi ilegal dengan menggunakan jasa penyedia mata uang digital Bitcoin.
Hal ini pun membuat FBI mencurigai keterlibatan Bitcoin -- penyedia jasa keuangan online seperti PayPal dan Liberty Reserve -- terkait berbagai aksi kriminal di dunia maya. Perusahaan jasa yang telah aktif sejak tahun 2009 silam itu diduga kerap dijadikan media pencucian uang oleh para pelaku kriminal. (dhi/dew)
FBI Ungkap Situs Jual Beli Narkoba Online Terbesar di Dunia
Biro agen rahasia Federal Bureau of Investigation (FBI) Amerika Serikat telah resmi menyatakan ditutupnya situs Silk Road.
diperbarui 03 Okt 2013, 16:38 WIBAdvertisement
Advertisement
POPULER
1 2 3 4 5 6 7 8 9 10
Berita Terbaru
BMKG: 30 Gempa Guncang Jabar dalam Sepekan, Paling Terasa di Pangandaran
Megawati Blak-blakan soal Pemecatan 27 Kader PDIP
Lompatan Bersejarah dari Ketinggian 385 Meter, Frederic Fugen Angkat Indonesia ke Radar Olahraga Dirgantara Dunia
Poster Film Pabrik Gula Tuai Kritikan Warganet, Dinilai Terlalu Vulgar
Rekomendasi Film Bioskop Indonesia Berdasarkan Berbagai Kisah Nyata di Tanah Air
BMKG: Jabar Disambar 338.783 Petir dalam Sepekan, Masyarakat Diimbau Waspada
Dosen Universitas Bandung Sempat Menangis Disebut Provokator, Pilih Risiko Dipecat Ketimbang Bungkam
Hasil Malaysia Open 2025: Terhenti di Perempat Final, Putri KW Cukup Senang dengan Performanya
Ingin Mendaki Kawah Ijen, Wisatawan Korea Kehilangan Tas dalam Bus dari Malang Menuju Banyuwangi
Pohon Tumbang di Hutan Pohuwato, 6 Orang Tewas dan Satu Selamat
Apakah Es Krim Berbahaya bagi Kesehatan Kolesterol?
Doa Khusus dan Tiga Ikhtiar Nabi Zakaria Memohon Keturunan kepada Allah