Kemenangan yang berhasil didapat Fiorentina membuat Vicenzo Montella girang. Pelatih berusia 39 tahun tersebut merasa puas karena timnya bermain dengan karakter pemenang.
"Tim ini telah mengajarkan saya, mereka sangat jarang mengkhianati harapan. Mereka melakukannya dengan baik," ucapnya seusai laga yang dikutip dari Football Italia. "Ini adalah lawan yang sulit dan tak terkalahkan di delapan kancah Eropa. Namun kami siap untuk bertempur, karena ini adalah pertarungan olahraga di lapangan," tambahnya.
Fiorentina sukses mengamankan kemenangan dengan skor 2-1. Gol kubu La Viola dicetak Gonzalo Rodriguez dan Massimo Ambrosini. Sementara Dnipro, gol mereka ditorehkan oleh Yevhen Seleznyov.
Di laga tersebut, Fiorentina tak bisa menurunkan sejumlah pemain bintangnya. Nama-nama seperti Giuseppe Rossi , Mario Gomez , Josip Ilicic dan Alberto Aquilani terpaksa absen lantaran menderita cedera.
"Saya senang bagi mereka yang tak punya banyak ruang musim ini. Tapi mereka mampu membuktikan bahwa mereka masih layak untuk menjadi bagian dari skuat. Mereka pun akan memberikan kontribusi di musim ini," katanya demikian.
"Kami masih punya orang yang tersedia. Setidaknya jika kami kalah saat melawan Lazio (akhir pekan ini), maka kita tahu apa alasan yang tepat," ujarnya sambil bercanda. "Ini adalah bagian dari olahraga. Kami harus bisa beradaptasi dengan situasi yang berbeda," tutupnya.
Dengan kemenangannya ini, Fiorentina untuk sementara berhak menempati peringkat pertama klasemen grup E Liga Europa. Dari dua laga, mereka sukses mengantungi enam poin hasil dari dua kemenangan yang sudah diraih.
Baca juga:
* <a href="http://bit.ly/1g96yo5">Mimpi Evan Dimas Jadi Kenyataan</a>
* <a href="http://bit.ly/16mhvz3">Bocah 14 Tahun Incaran MU, Milan dan Barcelona</a>
* <a href="http://bit.ly/1g96Mf1">Kiper Timnas U-19 Merasa Harus Biasakan Diri Terhadap Dua Hal</a>
* <a href="http://bit.ly/15P3q9q">Kisah Michael Jordan: Raja Slam Dunk itu Dulu Biang Gagal [1]</a>
* <a href="http://bit.ly/18zTcNv">Ini Skuat Indonesia Lawan China</a>
* <a href="http://bit.ly/18WcfR4">Hasil Pertandingan Grup F Liga Europa</a>
Montella Puji Penampilan Fiorentina
Dalam laga yang digelar di Dnipro Arena, Fiorentina mampu mengamankan kemenangan dengan skor 2-1.
diperbarui 04 Okt 2013, 05:21 WIBAdvertisement
Advertisement
POPULER
1 2 3 4 5 6 7 8 9 10
Berita Terbaru
350 Meme Quote Lucu dan Inspiratif untuk Berbagai Situasi
Produser Ungkap Alasan Bikin Film 2nd Miracle In Cell No. 7, Begini Reaksi Sineas Korea Lee Hwan Kyung
Prospek Kerja Lulusan Matematika Murni: Peluang Karier yang Menjanjikan
Bom yang Dijatuhkan Israel di Gaza Lebih Banyak Dibandingkan Bom AS di Tokyo selama PD II
Sejumlah Tim Sukses Dharma Pongrekun Sambangi Kediaman Pramono Anung, Akui Kemenangan?
Mengenal FIFA: Apa Organisasi Sepak Bola Dunia dan Perannya dalam Olahraga Global
Teshalonika Jebolan Pop Academy Indosiar 2020 Kini Mengabdi di Dunia Musik dan Pendidikan, Apa Katanya?
Cara Mengatasi Dada Sesak: Panduan Lengkap dan Efektif
Apa Itu Pasar Nasional: Pengertian, Ciri, dan Jenisnya
Top 3 Berita Hari Ini: Video Viral Tempat Makan Diduga Cuci Piring Pakai Air Penuh Sampah
Kubu Pramono-Rano Ajak Masyarakat Kawal Proses Rekapitulasi Suara Pilkada Jakarta
Der Klassiker Jilid 1 2024/2025: Misi Dortmund Hentikan Kegemilangan Bayern Munchen